Suara.com - Perjalanan karier Jese Rodriguez bersama Paris Saint-Germain kini resmi berakhir. Gelandang 27 tahun itu sudah dipecat PSG lantaran tersangkut skandal seks.
Seperti diberitakan sebelumnya, Jese kedapatan selingkuh dengan teman kekasihnya sendiri bernama Rocio Amar. Kabar perselingkuhan itu pun sempat jadi bahan pergunjingan di media-media Eropa.
Dinukil dari laporan The Sun, kabar perselingkuhan ini mencuat karena Rocio Amar mengunggah rekaman suara Jese yang menyebut kekasihnya, Aurah Ruiz sebagai orang gila dan membosankan. Padahal eks pemain Real Madrid itu sudah memiliki anak dari hubungan dengan Aurah Ruiz.
Rocio Amar juga mengaku sudah pernah melakukan hubungan intim dengan Jese. Momen itu terjadi saat mereka bertemu di kelab malam di Madrid, Spanyol.
Atas tindakan Jese tersebut, manajemen dan presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi geram. Keputusan tegas pun diambil dengan memecat Jese karena dinilai memberikan citra buruk buat PSG.
''Paris Saint-Germain dan Jese sudah sepakat untuk mengakhiri kontrak, yang awalnya akan habis pada 30 Juni 2021. Klub mendoakan yang terbaik buat Jese dalam karier profesionalnya," demikian pernyataan PSG di laman resminya.
Jese Rodriguez sendiri bergabung dengan PSG pada 2016 lalu dari Real Madrid. Tetapi, kariernya di Les Parisiens juga tidak berkembang karena menit bermainnya dibatasi. Bahkan, Jese banyak menghabiskan waktu di klub pinjaman seperti Las Palmas, Stoke City, Real Betis, dan Sporting Lisbon.
Sejauh musim ini, Jese juga hanya dibutuhan menjadi pemain cadangan. Total menit bermainnya hanya 22 menit saja di Ligue 1 Prancis.
Baca Juga: Baru 21 Tahun, Kylian Mbappe Sudah Bikin 100 Gol buat PSG
Berita Terkait
-
Wenger Sebut Bayern dan PSG Bisa Jegal Ambisi Arsenal Juara Liga Champions
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
-
Kompny Yakin! Bayern Muenchen Siap Tumbangkan Juara Bertahan Liga Champions
-
Prediksi PSG vs Bayern Munich: Duel Tim Sempurna, Siapa Bakal Jadi Pemenang?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan
-
Bintang Brasil Sebut Timnas Indonesia U-17 Sebagai Lawan Serius di Piala Dunia U-17 2025
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!
-
Lupakan Kekalahan Zambia, Mathew Baker Tegaskan Siap Tempur Lawan Brasil