Suara.com - Manchester City akan bertandang ke markas Fulham dalam pertandingan pekan ke-28 Liga Inggris, Minggu (14/3/2021) pukul 03.00 WIB. Laga itu bisa disaksikan lewat link live streaming dalam tautan artkel ini.
Setelah bangkit ke jalur kemenangan dengan menggasak Southampton 5-2, Manchester City bakal kembali mengusung misi meraup tiga poin di kandang Fulham.
Tim asuhan Pep Guardiola menatap laga ini tanpa beban untuk mempertahankan laju tak terkalahkan. Pasalnya, sebelum menang atas Southampton, laju 28 laga tak terkalahkan The Citizen terhenti di tangan Manchester United.
Pertandingan yang berakhir dengan skor 0-2 itu turut membuat rekor 21 kemenangan beruntun Manchester City terhenti. Duel melawan Fulham menjadi pertandingan kedua City pasca runtuhnya laju luar biasa mereka.
Terlepas dari kekalahan di laga derby pada 7 Maret lalu, Manchester City tetaplah tim yang menakutkan bagi siapapun lawannya itu.
Setelah tampil inkonsisten di awal musim, Pep Guardiola menyulap Manchester City jadi tim yang begitu solid, baik dari aspek menyerang maupun bertahan.
Kedigdayaan mereka selepas pergantian tahun, membuat Manchester City diganjar puncak klasemen. Saat ini, The Citizen duduk di peringkat pertama klasemen Liga Inggris dengan keunggulan 14 poin dari Setan Merah di bawahnya.
Sementara di kubu tuan rumah, Fulham menatap pertandingan ini dengan modal yang amat penting. Pekan lalu, mereka mencatatkan sejarah dengan menundukan Liverpool di Anfield.
Tim asuhan Scott Parker pulang membawa tiga poin dari kandang Liverpool seusai menang 1-0. Gol semata wayang mereka dicetak Mario Lemina pada menit ke-45.
Baca Juga: Tampil Apik, West Ham Ingin Permanenkan Jesse Lingard
Kemenangan monumental itu membuat Fulham yang saat ini masih berjuang keluar dari zona degradasi seakan hidup kembali.
Itu merupakan kemenangan kelima mereka musim ini, dan kemenangan tandang kedua mereka dalam dua bulan terakhir selepas menekuk Everton 2-0 pada 15 Februari lalu.
Fulham punya catatan tandang impresif selepas pergantian tahun di mana mereka tidak pernah kalah di kandang lawan. Namun, dalam 10 pertandingan kandang terakhir, mereka cuma meraih satu kemenangan.
Kondisi itu membuat Fulham jelas harus kerja ekstra keras saat menjamu Manchester City yang tidak pernah kalah dalam lima pertandingan tandang terakhir di semua kompetisi.
Duel menarik Fulham vs Manchester City dapat disaksikan secara live streaming di Mola TV dengan mengklik tautan berikut ini.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Leeds Vs Chelsea: Los Blancos Tahan Imbang The Blues 0-0
-
Link Live Streaming Real Madrid Vs Elche di Liga Spanyol 13 Maret Malam Ini
-
Link Live Streaming Werder Bremen vs Bayern Munich di Bundesliga 13 Maret
-
Link Live Streaming Leeds Vs Chelsea di Liga Inggris Malam Ini
-
Siaran Langsung Lamaran Atta Halilintar - Aurel Panen Kritik Pedas!
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
Terkini
-
Suara Lantang Pep Guardiola Dukung Palestina: Dunia Jangan Tutup Mata
-
Eks Borussia Dortmund Turun Gunung Asah Talenta Indonesia di Bintang Muda 2025
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Ada Sosok Kebal Hukum yang Tak Tersetuh di Kasus 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Trent Alexander-Arnold Terancam Tak Main di Piala Dunia 2026, Thomas Tuchel Rela Lakukan Ini
-
Publik Terbelah Soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Timur Kapadze vs Jesus Casas
-
Arsenal Bakal Lepas 3 Pemain, Martinelli hingga Ben White Masuk Daftar
-
Bukan Cuma Wonderkid Man United, Ini 3 Pemain Mali yang Bisa Repotkan Timnas Indonesia U-22
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Mali U-22, Siapa Dicoret?
-
Italia Diambang Gagal Lolos (Lagi) ke Piala Dunia, Gennaro Gattuso Bisa Jadi Juru Selamat?