Suara.com - Madura United FC menyambut baik perubahan format pertandingan Piala Menpora 2021, yakni pertandingan semifinal dan final turnamen tersebut yang sebelumnya digelar satu leg menjadi dua leg, sebagai tantangan bagi tim.
Perubahan itu telah disampaikan Organizing Comitte (OC) Piala Menpora 2021 melalui surat kepada manajemen Madura United, PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB).
Menurut Direktur PT PBMB Zia Ul Haq Abdurrahim, yang dikutip dari laman resmi klub, Rabu, perubahan format pertandingan turnamen pramusim tersebut menjadi tantangan khusus bagi tim.
Baginya, pertandingan akan berlangsung menarik jika digelar dalam dua leg, di samping itu semua tim juga akan mempunyai kesempatan yang sama.
"Kemaren ada surat susulan dari PT LIB (perubahan format pertandingan). Tentunya ini sangat menarik, karena tontonan di rumah akan tambah seneng dan kesempatan tim untuk lolos di semifinal untuk menuju final, tentunya juga akan terbuka secara lebar," kata Habib, sapaan akrabnya.
Mengenai Piala Menpora, Habib berterima kasih kepada pemerintah dan pihak kepolisian atas dilaksanakannya turnamen tersebut.
Bagi Madura United, turnamen tersebut adalah ajang persahabatan yang sarat nilai persaudaraan.
"Kami dari Madura United sangat menikmati turnamen ini diputar dengan title Piala Menpora 2021. Kami senang, kami berterima kasih kepada pemerintah dan pihak berwajib (kepolisian). Karena sepak bola bagi Madura adalah sebuah net persahabatan dan nilai persaudaraan," tambah dedengkot klub berjuluk Laskar Sape Kerrab itu.
Ia berharap pecinta sepak bola di seluruh Indonesia, terutama pecinta Madura United, tetap menyaksikan pertandingan di rumah, mematuhi protokol kesehatan, dan menghindari kerumunan.
Baca Juga: Lewat Instagram, Rizky Pellu Pamit Tinggalkan PSM Makassar
"Nonton dari rumah bersama keluarga dan jangan lupa doakan Madura United juara di Piala Menpora ini," pungkas pria asli Pamekasan, Madura tersebut seperti dimuat Antara.
Di Piala Menpora, Madura United FC masuk Grup C dan dipastikan akan bermain di Bandung, Jawa Barat, bersama Persebaya Surabaya, Persik Kediri, Persela Lamongan, dan PSS Sleman.
Berita Terkait
-
Persipura Jayapura Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen: Kami Fokus di Papan Atas
-
Cerita Nenek Jordy Wehrmann Soal Hasrat Cucunya Bela Timnas Indonesia
-
Klasemen Terbaru BRI Super League Usai Persija Jakarta Tekuk MU 2-0 di GBK
-
Sejajarkan dengan Maracana! Pelatih Brasil Terkesima Kemegahan GBK Jelang Lawan Persija
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa
-
Dedi Kusnandar Comeback! Bojan Hodak Siapkan Peran Vital Gantikan Marc Klok di Persib
-
Persib Bandung Pantang Jemawa, Bojan Hodak Anggap Persis Solo Tim Berbahaya di Tangan Coach Milo