Suara.com - Madura United FC menyambut baik perubahan format pertandingan Piala Menpora 2021, yakni pertandingan semifinal dan final turnamen tersebut yang sebelumnya digelar satu leg menjadi dua leg, sebagai tantangan bagi tim.
Perubahan itu telah disampaikan Organizing Comitte (OC) Piala Menpora 2021 melalui surat kepada manajemen Madura United, PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB).
Menurut Direktur PT PBMB Zia Ul Haq Abdurrahim, yang dikutip dari laman resmi klub, Rabu, perubahan format pertandingan turnamen pramusim tersebut menjadi tantangan khusus bagi tim.
Baginya, pertandingan akan berlangsung menarik jika digelar dalam dua leg, di samping itu semua tim juga akan mempunyai kesempatan yang sama.
"Kemaren ada surat susulan dari PT LIB (perubahan format pertandingan). Tentunya ini sangat menarik, karena tontonan di rumah akan tambah seneng dan kesempatan tim untuk lolos di semifinal untuk menuju final, tentunya juga akan terbuka secara lebar," kata Habib, sapaan akrabnya.
Mengenai Piala Menpora, Habib berterima kasih kepada pemerintah dan pihak kepolisian atas dilaksanakannya turnamen tersebut.
Bagi Madura United, turnamen tersebut adalah ajang persahabatan yang sarat nilai persaudaraan.
"Kami dari Madura United sangat menikmati turnamen ini diputar dengan title Piala Menpora 2021. Kami senang, kami berterima kasih kepada pemerintah dan pihak berwajib (kepolisian). Karena sepak bola bagi Madura adalah sebuah net persahabatan dan nilai persaudaraan," tambah dedengkot klub berjuluk Laskar Sape Kerrab itu.
Ia berharap pecinta sepak bola di seluruh Indonesia, terutama pecinta Madura United, tetap menyaksikan pertandingan di rumah, mematuhi protokol kesehatan, dan menghindari kerumunan.
Baca Juga: Lewat Instagram, Rizky Pellu Pamit Tinggalkan PSM Makassar
"Nonton dari rumah bersama keluarga dan jangan lupa doakan Madura United juara di Piala Menpora ini," pungkas pria asli Pamekasan, Madura tersebut seperti dimuat Antara.
Di Piala Menpora, Madura United FC masuk Grup C dan dipastikan akan bermain di Bandung, Jawa Barat, bersama Persebaya Surabaya, Persik Kediri, Persela Lamongan, dan PSS Sleman.
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Bersyukur Bisa Bobol Gawang Madura United di Awal, Jika Tidak ...
-
Gelandang Brasil Pede Persija Jakarta Hajar MU Meski Minim Persiapan
-
Bukan Laga Nostalgia, Mauricio Souza Fokus Bawa Persija Jakarta Taklukkan Madura United
-
Persija Jakarta Hadapi MU dengan Rasa Percaya Diri Tinggi, 3 Poin Target Utama
-
Misi Berat Madura United Akhiri Paceklik Tiga Poin di Markas Sendiri Lawan Persija Jakarta
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Piala Dunia U-17 di Depan Mata, Nova Arianto Minta Garuda Muda 'Bercermin' dan Introspeksi Diri
-
Usai Dibui Gegara Kasus Pelecehan Seksual, Dani Alves Mendadak Jadi Alim
-
Prediksi Juventus vs Udinese: Mampukah Si Nyonya Tua Bangkit di Turin?
-
Prediksi Arsenal vs Brighton & Hove Albion: The Gunners Bidik Tiket Perempat Final
-
Gila! Arab Saudi Bakal Bangun Stadion di Atas Pencakar Langit untuk Piala Dunia 2034
-
Prediksi Inter Milan vs Fiorentina: Il Nerazzurri Coba Bangkit, La Viola Krisis
-
Prediksi Atalanta vs AC Milan: Ujian Berat Rossoneri di Bergamo
-
4 Laga Persib Tanpa Kebobolan, Teja Paku Alam Bongkar Rahasianya
-
Dianggap Beban Negara! Stadion Legendaris Final Piala Dunia Terlilit Utang Rp34 Triliun
-
Panas! Semua Serang Lamine Yamal, tapi Diam Soal Kasus Pornografi Anak Pemain Madrid