Suara.com - Asisten Pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Lee Jae-hong memberikan kritikan kepada tim-tim yang tampil di Piala Menpora 2021. Hal itu dituangkannya di dalam unggahan Instagram miliknya @rogerio2026a.
Dalam unggahannya itu, Lee Jae-hong sedang bersama dengan Nova Arianto yang juga asisten Shin Tae-yong asal Indonesia. Dalam kesempatan itu, Lee yang baru saja berulang tahun mengungkap kondisinya setelah pulih dari COVID-19.
Ia mengatakan keadaannya sudah sembuh total, meski pikirannya masih tidak nyaman lantaran pernah terjangkit virus tersebut. Akan tetapi dukungan dari berbagai pihak serta ucapan dan doa membuatnya semakin kuat.
Tidak hanya itu, ia juga memanjatkan doa supaya Shin Tae-yong segera diberi kesembuhan. Ini agar mereka bisa saling bekerja sama kembali untuk Timnas Indonesia.
Lee mengatakan sengaja menyaksikan pertandingan Piala Menpora 2021 bersama Nova Arianto untuk melihat perkembangan pemain. Laga yang ia saksikan adalah duel di Grup C yang berlangsung di Stadion Si Jalak harupat, Bandung.
Pelatih fisik Timnas Indonesia ini melihat permainan yang ditunjukkan pemain tidak sesuai harapannya. Para pemain menurutnya masih terlalu lambat memainkan bola.
"Saya pergi ke kota Bandung untuk melihat para pemain agar tetap setia dengan pekerjaan saya. Saya berharap semua pemain akan lebih aktif secara fisik, mental dan taktik," kata Lee di Instagram, Rabu (24/3/2021).
"Tempo permainannya terlalu lambat. Tampaknya ada kebutuhan untuk membuat kemajuan dengan menggunakan metode ilmiah," tambahnya.
Lee menambahkan apa yang ditunjukkan tim-tim di Piala Menpora 2021 hanya menampilkan sepakbola praktis. Padahal, ia ingin pemain-pemain bisa menunjukkan penampilan lebih dari 100 persen.
Baca Juga: Panitia Pastikan Video Chant Bernada Rasis di Piala Menpora 2021 Editan
"Karena daya saing liga profesional mengarah pada daya saing tim nasional, setiap tim harus menunjukkan penampilan luar biasa dengan usaha 101% dari permainan. Tampaknya ada kebutuhan sepakbola praktis, bukan sepakbola bergaya untuk pertunjukkan," pungkasnya.
Seperti diketahui, Grup C Piala Menpora 2021 diisi oleh lima tim. Mereka adalah Persebaya Surabaya, Madura United, Persik Kediri, Persela Lamongan, dan PSS Sleman.
Empat tim sudah memainkan pertandingan. Yakni Madura United yang berhasil mengalahkan PSS dengan skor 2-1. Lalu, Persebaya menang atas Persik dengan hasil serupa.
Berita Terkait
-
Psywar Dingin Bintang Brasil, Satu Kalimat yang Jadi Alarm Bahaya untuk Timnas Indonesia U-17
-
Pelatih Persija Akui Timnas Indonesia U-17 Bakal Susah Kalahkan Brasil, Kenapa?
-
Kata-kata Ole Romeny yang Akhirnya Comeback Bermain di Oxford United
-
Dudu Patetuci Ogah Remehkan Timnas Indonesia U-17 Tapi Mau Brasil Pesta Gol Lagi
-
Ternyata Bukan Indonesia, Ini Negara Asia dengan Kekalahan Paling Telak di Piala Dunia U-17 2025
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Psywar Dingin Bintang Brasil, Satu Kalimat yang Jadi Alarm Bahaya untuk Timnas Indonesia U-17
-
4 Fakta Mengerikan di Balik 16 Kemenangan Beruntun Bayern Munich, PSG Jadi Korban
-
Pelatih Selangor FC: Mari Kita Buat Persib Kesulitan
-
Prediksi Legenda Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026, Yakin Bisa Lolos Grup
-
Pelatih Persija Akui Timnas Indonesia U-17 Bakal Susah Kalahkan Brasil, Kenapa?
-
Kata-kata Ole Romeny yang Akhirnya Comeback Bermain di Oxford United
-
Ruud Gullit Sebut Pemain Ini Salah Gabung ke MU, Hengkang ke Serie A Jadi Solusi
-
Dudu Patetuci Ogah Remehkan Timnas Indonesia U-17 Tapi Mau Brasil Pesta Gol Lagi
-
Ademola Lookman Hampir Adu Jotos dengan Ivan Juric, CEO Atalanta Sampai Turun Tangan
-
Ternyata Bukan Indonesia, Ini Negara Asia dengan Kekalahan Paling Telak di Piala Dunia U-17 2025