Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman angkat topi buat para pemainnya yang mampu bangkit dari keterpurukan usai menang 4-0 atas Borneo FC dalam matchday kedua Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (27/3/2021).
Hal ini setelah pada laga perdana Persija takluk 0-2 dari PSM Makassar. Tentunya kekalahan PSM sangat berat buat Persija. Di mana Macan Kemayoran --julukan Persija-- dipermalukan oleh tim yang dihuni hanya dengan pemain-pemain lokal serta putra daerah.
Tentunya berbeda jauh dengan Persija yang diisi banyak pemain bintang. Kalah dari PSM juga sampai membuat Presiden Persija Mohamad Prapanca marah-marah dan menyebut timnya tampil sangat loyo.
Namun, di laga melawan Borneo FC, Marko Simic dan kawan-kawan bisa membuktikannya. Sempat kesulitan di menit awal, namun pada akhirnya tim kesayangan Jakmania ini bisa tampil lepas.
"Pertama saya ucapkan syukur alhamdulillah atas kemenangan yang kami raih di pertandingan malam ini. Memang laga ini sangat menentukan karena dapat hasil yang kurang baik di laga sebelumnya," kata Sudirman dalam jumpa pers virtual usai pertandingan.
"Bagaimanapun kalau kita mau melangkah ke babak selanjutnya laga ini harus dimenangkan. Target kemenangan kami malam ini mungkin jadi beban di awal-awal pertandingan."
"Setelah kami cetak gol saya pikir pemain tampil lepas dan memang ada beberapa peluang kami dapatkan. Secara seluruh saya bangga dengan kinerja anak-anak saya," jelas mantan pemain Timnas Indonesia itu.
Lolos atau tidaknya Persija akan ditentukan dalam partai hidup dan mati melawan Bhayangkara Solo FC. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada 31 Maret 2021.
"Laga terakhir memang menentukan ke langkah selanjutnya. Bagaimana pun kami akan main dengan fighting spirit yang tinggi," jelasnya
Baca Juga: Ketum PSSI Sebut Kompetisi Liga 1 Dimulai Juni 2021
"Masuk ke lapangan dengan keinginan menang di pertandingan. Siapapun lawannya kami akan buat yang terbaik untuk Persija," pungkas Sudirman.
Berita Terkait
-
Pamit Tinggalkan Persija, Gustavo Almeida Kirim Pesan Menyentuh
-
Selamat Tinggal! Gustavo Almeida Harus Cabut dari Persija, Ada Apa?
-
Persija Jakarta Musafir, Mauricio Souza Ikhlas Jamu PSBS Biak di Solo demi Poin Maksimal
-
Van Basty Sousa Sebut Absen Jakmania Tak Patahkan Semangat Persija Jakarta di Manahan
-
Persija Jakarta Dekati Puncak Klasemen BRI Super League, Siap Hadapi PSBS Biak di Solo
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli