Suara.com - WAGs Man United, Melanie Martial, mengatakan bahwa Real Madrid merupakan klub favoritnya. Melanie pun berharap Anthony Martial mau pindah ke Real Madrid suatu saat nanti.
Melanie Martial baru-baru ini melakukan wawancara tentang kehidupannya menjadi istri pemain sepak bola. Dia pun mengatakan bahwa menjadi istri pesepak bola, apalagi di Inggris bisa sangat berat.
Sebab, tak jarang keluarga Melanie mendapatkan ancaman pembunuhan dari suporter jika suaminya, Anthony Martial serta Manchester United tampil jeblok.
Tak hanya itu, Martial juga pernah menjadi sasaran rasis para suporter yang murka karena performanya naik turun bersama Setan Merah. Tekanan itu dirasakan sangat tinggi dalam karier Martial di Inggris.
Sehingga ketika ditanya klub mana yang diidamkan menjadi pelabuhan terbaru Martial, sang istri berharap bahwa pesepak bola Prancis itu bisa hengkang ke Real Madrid.
"Maaf cintaku, klub yang ada dihatiku, bagiku jika saya egois dan hanya memikirkan diri sendiri, saya ingin dia pindah ke Real Madrid. Hala Madrid," ucap Melanie dikutip dari Get French Football News pada Jumat (16/4/2021).
Kendati mengungkakan klub favoritnya, Melanie tidak akan memaksa Martial hengkang ke Real Madrid, kecuali kalau itu adalah keinginannya sendiri.
"Baginya klub yang hars dibelanya adalah klub tempat dia merasa senang. Hanya itu yang saya harapkan untuknya. Kalau dia bermain di divisi 6 bersama Ulis, saya akan pergi ke sana sebagai penggemar pertama, itu tidak masalah. Terpenting dia merasa nyaman ke mana dia pergi," imbuhnya.
Sementara itu, Anthony Martial sejauh ini masih menjadi sosok vital di lini serang Manchester United. Tercatat dia sudah bermain dalam 22 laga di Liga Inggris dengan mencetak empat gol dan lima assists.
Baca Juga: Terbukti Berlaku Rasis, Bek Slavia Praha Terancam Tak Bisa Bela Timnas
Berita Terkait
-
Intip 5 Fakta Menarik Usai MU Singkirkan Granada di Liga Europa
-
MU ke Semifinal Liga Europa, Solskjaer Ingin Tutup Musim dengan Trofi
-
Semifinal Liga Europa: Man Utd vs Roma, Villarreal vs Arsenal
-
Cedera Parah, Anthony Martial Terancam Akhiri Musim Lebih Cepat
-
Virus FIFA 'Serang' Manchester United, Anthony Martial Cedera Lutut
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Horor Menit 73 Liga 4 DIY: Tendangan Kung Fu Leher Disasar, Wasit Tutup Mata
-
Ngeri! Anggota FBI Pantau Laga Maroko vs Kongo di Piala Afrika 2025, Mau Nyulik Siapa?