Suara.com - Pemain Leicester City, Wesley Fofana, terekam kamera berbuka puasa di tengah pertandingan melawan Crystal Palace pada Selasa (27/4/2021) dini hari WIB.
Wesley Fofana merupakan pemain muslim yang tetap menjalankan ibadah puasa Ramadhan di tengah musim kompetisi Liga Inggris. Terbaru, Fofana diketahui berpuasa ketika timnya bertanding melawan Crystal Palace.
Momen tersebut terjadi ketika pertandingan berhenti sejenak, tepatnya pada menit ke-34. Sudah memasuki waktu berbuka, Wesley Fofana langsung meminum sebotol air putih.
Kala itu Leicester City sendiri masih tertinggal dengan skor 1-0 dari Crystal Palace berkat gol Wilfried Zaha pada menit ke-12.
Nah, keteguhan iman Wesley Fofana yang tetap menjalankan ibadah puasa langsung mencuri perhatian para warganet. Mereka takjub dan memuji Fofana yang bisa tampil apik, meski menahan haus dan lapar saat bertanding.
"Wesley Fofana berbuka puasa di tengah pertandingan. Respect!!!," tulis warganet.
"Wesley Fofana adalah sesuatu. Untuk melakukan seperti itu lagi, dan lagi, tanpa kesalahan, sambil berpuasa dan melakukan buka puasa di tengah pertandingan. Angkat topi untuknya," timpal warganet lainnya.
Leicester sendiri di laga tersebut berhasil membalikkan keadaan. The Foxes berhasil mencetak dua gol lewat Timothy Castagne dan Kelechi Iheanacho yang mengubah skor menjadi 2-1.
Berkat kemenangan ini, Leicester City masih belum tergoyahkan di posisi ke-3 klasemen Liga Inggris dengan koleksi 62 poin. Hal ini membuat Leicester berpeluang untuk finis di empat besar Liga Inggris musim 2020/2021.
Baca Juga: PSSI Umumkan 34 Pemain Timnas, Warganet: Benarkah Ini Pilihan Tae-yong?
Berita Terkait
-
Jalani Puasa, Pemain Muslim Leicester City Ditarik Keluar Agar Bisa Berbuka
-
Berikut 6 Fakta Menarik Usai Laga Leicester vs West Brom
-
Leicester ke Final Piala FA, Rodgers: Kami Berpeluang Menciptakan Sejarah
-
Leicester Vs Southampton: The Foxes Tantang Chelsea di Final Piala FA
-
Kemenangan West Ham atas Leicester City Tak Membuat Moyes Senang, Kenapa?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Eks MU Peringatkan Arsenal: Jangan Remehkan Manchester City!
-
Satu Per Satu Borok 7 Pemain Abal-abal Malaysia Terkuak! Imanol Machuca Terbukti Berbohong
-
Klasemen Liga Champions: Inter Milan, Arsenal dan Bayern Kokoh di 3 Besar
-
Hampir Kalah dari Qarabag! Chelsea Diselamatkan Alejandro Garnacho
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Foden dan Haaland Jadi Mimpi Buruk Dortmund, Manchester City Pesta Gol 4-1
-
Incar Tiket 16 Besar! Persib Bandung Tak Akan Kasih Ampun Selangor FC
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M