Suara.com - Evan Dimas Darmono tetap merendah meski dinobatkan sebagai pemain terbaik atau man of the match dalam laga Timnas Indonesia vs Thailand dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Jumat (4/6/2021) dini hari WIB.
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) itu, Evan Dimas berperan besar dalam laga yang berkesudahan 2-2 tersebut.
Gelandang Bhayangkara FC itu menyelamatkan Timnas Indonesia dari kekalahan lewat satu gol yang dia ciptakan pada menit ke-60.
"Yang pertama saya berterima kasih kepada coach Shin dan jajarannya. Saya berterima kasih kepada temen-temen semua karena kami di dalam lapangan tadi sangat bekerja keras," kata Evan Dimas dalam jumpa pers usai pertandingan.
"Saya mungkin tidak akan bisa menjadi Man of The Match kalau tidak ada bantuan dari coach ataupun teman-teman yang lain," jelasnya.
Pada pertandingan kontra Thailand, Timnas Indonesia tertinggal lebih dahulu pada menit kelima lewat gol Narubadin Weerawatnodom, sebelum menyamakan kedudukan lewat I Kadek Agung Widnyana pada menit ke-39.
Indonesia kembali tertinggal di babak kedua setelah Adisak Kraisorn menggetarkan gawang Nadeo Argawina menit ke-50, dan lagi-lagi mampu menyamakan kedudukan lewat Evan Dimas pada menit ke-60.
Hasil tersebut membuat Timnas Indonesia sukses meraih poin perdana di Kualifikasi Piala Dunia 2022 setelah di lima laga sebelumnya --saat masih dilatih Simon McMenemy dan Yeyen Tumena-- selalu merasakan kekalahan.
Evan mengatakan bahwa hasil ini tak boleh membuat Timnas Indonesia berpuas diri. Mereka harus fokus menghadapi laga selanjutnya yakni kontra Vietnam pada 7 Juni mendatang.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Belgia Gagal Menang, Uruguay vs Paraguay Imbang
"Tapi kami jangan terlalu puas dengan hasil ini karena masih ada dua pertandingan lagi. Kami harus fokus untuk menatap pertandingan ke depan," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Redam Thailand, Timnas Indonesia Kian Pede Hadapi Vietnam
-
Kualifikasi Piala Dunia: Messi Cetak Gol, Argentina Tetap Gagal Menang
-
Timnas Indonesia Imbangi Thailand, Shin Tae-yong Tunjuk-tunjuk Evan Dimas
-
Timnas Indonesia Imbangi Thailand, Shin Tae-yong Bangga Banget
-
Tahan Imbang Thailand, Timnas Indonesia Ramai Puja-puji
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata