Suara.com - Miralem Pjanic tiba di Barcelona musim panas lalu dari Juventus dengan banyak optimisme, namun hal itu mereda secara drastis karena Ronald Koeman gagal memberinya banyak peluang.
Kurangnya waktu bermain ditambah dengan konfirmasi Koeman tetap melatih Barcelona, membuat harapannya mendapat waktu bermain lebih banyak musim depan meredup. Pjanic pun, seakan tidak memiliki opsi lain, memilih untuk mencari klub lain.
La Gazzetta dello Sport melaporkan bahwa Juventus sekarang sedang mempelajari opsi untuk membawa pulang pemain Bosnia itu kembali ke Turin, awalnya dengan status pinjaman.
Massimiliano Allegri melatih sang gelandang di periode pertamanya bersama Juventus dan sangat menghormatinya, setelah memenangkan gelar Serie A selama tiga musim secara beruntun.
Musim lalu, Pjanic tampil di 30 pertandingan untuk Barcelona, tetapi hanya 13 di antaranya ia diturunkan sebagai starter.
"Musim ini meninggalkan saya dengan rasa pahit dan pertanyaan yang masih membutuhkan jawaban," tulis Pjanic di media sosial beberapa hari lalu.
Massimiliano Allegri Ingin Pjanic Kembali
3 Juni 2021, Massimiliano Allegri menggelar pertemuan pertamanya dengan petinggi Juventus guna membahas persiapan musim depan.
Dilaporkan La Gazzetta dello Sport, Allegri sudah mengantongi daftar pemain yang akan diboyong dan pemain yang dipertahankan.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic: Kedatangan Jose Mourinho Pertanda Baik untuk Serie A
Dua pemain senior Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini kabarnya bakal mendapatkan perpanjangan kontrak, karena keduanya ada dalam rencana allenatore anyar Si Nyonya Tua.
Selain itu, Allegri juga masih percaya dengan Wojciech Szczesny. Dengan demikian, pembicaraan untuk memboyong kiper baru yaitu Gianluigi Donnarumma ditunda.
Yang mengejutkan, Allegri ingin membawa pulang pemain lama Miralem Pjanic. Meski Pjanic hanya bisa gabung dengan Juventus sebagai pemain pinjaman dari Barcelona.
Sebagaimana diketahui, Pjanic merapat ke Barcelona musim panas tahun lalu sebagai bagian dari kesepakatan Juventus dan Barcelona soal transfer Arthur Mello.
Saat ini, nilai transfer Pjanic masih cukup tinggi, sekitar 80 juta euro. Hal itu tentu mempersulit Juventus mengingat keuangan klub tengah goyah akibat pandemi.
Berita Terkait
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini, 8-10 November 2025
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-12: Real Madrid dan Barcelona Hadapi Laga Tandang Sulit
-
Jurgen Klopp Masuk Radar Barcelona, Hansi Flick Disebut Siap Angkat Kaki
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Hasil Tottenham vs Manchester United: De Ligt Selamatkan Setan Merah dari Kekalahan
-
Kelemahan Pemain Timnas Indonesia Terekspos saat Dibantai Brasil U-17, Ucapan STY Terbukti Benar
-
Tamparan Keras untuk PSSI! Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Brasil Bikin Federasi Mawas Diri
-
Pernah Juara Piala Asia, Eks Pelatih Tottenham Hotspur Disebut Cocok Tukangi Timnas Indonesia
-
Benjamin Sesko Dihujani Kritik, Amorim Pasang Badan: Dia akan Terbiasa
-
Makin Moncer! Pemain Keturunan Ini Bisa Jadi The Next Calvin Verdonk dan Dean James
-
Hasil Super League: Dua Gol Sundulan Runtukahu Bawa Persija Menang Comeback atas Arema FC
-
Florian Wirtz Dituding Penghancur Liverpool Oleh Arsene Wenger, Ini Kata Arne Slot
-
Mengerikan! Hooligan Eks Klub Eliano Reijnders Picu Kerusuhan, Anak-anak Jadi Korban
-
Tampil Gemilang, Emil Audero Frustrasi Sebut Cremonese Tak Layak Kalah dari Pisa