Suara.com - Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets mengklaim La Furia Roja seharusnya bisa lebih cepat "membunuh" Kroasia di babak 16 besar Euro 2020, Selasa (29/6/2021) dini hari WIB.
Dalam pertandingan di Stadion Parken, Kopenhagen, Spanyol dipaksa bermain hingga babak perpanjangan waktu sebelum memastikan kemenangan atas Kroasia dengan skor 5-3.
La Furia Roja dan The Blazers --julukan Kroasia-- saling jual beli serangan hingga skor 3-3 bertahan selama 90 menit waktu normal.
Di babak perpanjangan waktu, Spanyol mampu kembali unggul lewat torehan dua gol yang dicetak Alvaro Morata dan Mikel Oyarzabal yang masing-masing tercipta pada menit ke-100 dan 103.
Sergio Busquets yang bermain hingga menit ke-101 sebelum digantikan Rodri, mengaku senang timnya bisa melewati ujian berat untuk lolos ke perempat final.
Namun, gelandang bertahan milik Barcelona itu mengatakan bahwa Spanyol seharusnya bisa menang dengan cara lebih mudah dan cepat.
"Kami memiliki kesempatan untuk menyelesaikan pertandingan ini lebih dini tetapi kami sudah menunjukkan karakter kami selama pertandingan," kata Sergio Busquets dikutip dari Antara, Selasa (29/6/2021).
"Ketika Kroasia mengubah sistem mereka, mereka membanjiri lapangan sampai ke depan dan kami tidak menanganinya dengan cukup cepat."
Seperti dikutip laman UEFA, Busquets juga membahas peran besar kiper Unai Simon walalupun kebobolan tiga gol yang salah satunya merupakan gol bunuh diri yang membuat drama delapan gol dalam pertandingan ini.
Baca Juga: Hancurkan Kroasia, Spanyol Melaju ke Perempat Final Euro 2020
"Unai Simon tahu mendapatkan kepercayaan penuh dari kami. Gol bunuh diri itu kesialan belaka tetapi mentalitasnya sangat bagus selain juga tetap ambisius, dan dia menunjukkan hal itu hari ini," beber Busquets.
"Dia ultra-aman setelah gol bunuh diri itu dan membuat sejumlah penyelamatan gemilang," tambahnya.
Di perempat final, Spanyol sudah ditunggu Swiss yang melewati babak 16 besar dengan mengalahkan Timnas Prancis lewat babak adu penalti dengan skor 5-4.
Pertandingan Swiss vs Spanyol akan berlangsung di Stadion Krestovsky alias Gasprom Arena, Rusia pada 2 Juli mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
Cetak Sejarah usai Bungkam Prancis, Kapten Swiss: Luar Biasa!
-
Dramatis! Swiss Singkirkan Prancis dari Euro 2020 Lewat Adu Penalti
-
Tak Minder usai Blunder, Unai Simon Disanjung Luis Enrique
-
Jadi Pahlawan Kemenangan Swiss, Yann Sommer Ungkap Kelemahan Prancis
-
EURO 2020: Xhaka Cemerlang Lawan Perancis, Arsenal Pertimbangkan Perpanjang Kontrak?
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Puji Bojan Hodak, Johnny Jansen: Dia Pelatih Hebat
-
Air Mata Paul Scholes Saat Cerita Tentang Putra Autisnya: Saya Ingin Dia Bahagia
-
Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol Perdana, Legenda Liverpool Sampai Buka Suara
-
Statistik Memukai Justin Hubner Saat Fortuna Sittard Ditekuk PSV Eindhoven
-
Dirumorkan ke Persib, Joey Pelupessy Catatkan Rekor di Liga Belgia
-
Main 14 Menit, Dapat Kartu Kuning: Begini Rating Justin Hubner Saat Fortuna Dibantai PSV
-
Prediksi Cremonese vs Juventus: Misi Emil Audero Rusak Debut Luciano Spalletti
-
Prediksi Liverpool vs Aston Villa: Kans The Villans Patahkan Kutukan di Anfield
-
Prediksi Nottingham Forest vs Manchester United: Red Devils Incar Kemenangan ke-4
-
Prediksi Burnley vs Arsenal: The Gunners Bidik Kemenangan ke-9