Suara.com - Selebriti ternama Indonesia, Ivan Gunawan, mengaku ngebet membeli klub sepak bola. Hal tersebut karena beberapa rekan artisnya, termasuk Raffi Ahmad sudah memiliki klub bola.
Hal tersebut diketahui dari tayangan kanal YouTube Ivan Gunawan yang tayang pada Minggu (25/7/2021). Dalam tayangan itu, Ivan Gunawan berbincang dengan Raffi Ahmad di acara bertajuk Podcast Pak Gun.
Di akhir pembicaraan Raffi dan Ivan Gunawan, mereka berdua sempat membahas klub sepak bola. Seperti diketahui, beberapa akhir ini banyak artis yang membeli klub bola, misal Raffi yang mengakuisisi Cilegon United dan berganti nama Rans Cilegon FC.
"Sebenarnya saya mau nanya ini. Sekarang ini kan jadi marak klub bola. Juragan (Gilang Widya) punya klub bola, Lu (Raffi) punya klub bola, Atta punya. Kalian masing-masing temenan, gimana tuh?" tanya Ivan Gunawan.
"Yaudah kita fight aja di lapangan. Gapapa kita seneng. Kemarin sempat Arema lawan Rans di laga persahabatan, gue kalah 6-2 udah Gilang presidennya Arema," jawab Raffi.
Dalam kesempatan itu, Ivan Gunawan juga menyebutkan bahwa sebelumnya dia ingin membeli klub bola bersama Ruben Onsu. Bahkan Ivan juga menyampaikan ke Raffi jika dia ingin ikut mengelola klub jika suami Nagita Slavina itu beli klub bola lagi.
"Tadinya gue sama Ruben mau beli klub bola. Nanti kali lu beli klub bola lagi due ikutan. Gue arah-arahin klub lu biar maju," kata Ivan Gunawan.
Raffi dengan nada bercanda kemudian mengatakan bakal bagus jika Ivan Gunawan dan Ruben Onsu membeli klub bola. Nantinya, klub itu bisa dinamakan Geprek Kejora FC.
Baca Juga: Demi Timnas Indonesia, Rahmad Darmawan Desak Musim Baru Liga 1 Segera Bergulir
Berita Terkait
-
Segera Dirilis! Raffi Ahmad Unggah Foto Bus Rans Cilegon FC, Bentuknya Istimewa
-
Fantastis! Raffi Ahmad Bongkar Nilai Akuisisi Rans Cilegon FC Rp8 Miliar
-
Patuhi PPKM Darurat, Pemain Rans Cilegon FC Berlatih di Rumah Masing-masing
-
Patuhi PPKM Darurat, Rans Cilegon FC Berlatih di Rumah Masing-masing
-
Piala Wali Kota Solo Ditunda, Sriwijaya FC: Kita Tunggu Dulu!
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
Terkini
-
Patrick Kluivert Coret 6 Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi
-
Kisah Kiper Medan Berjuluk Macan Tutul, Dari Permalukan Pele Hingga Terlibat Kasus Suap
-
John Heitinga Babak Belur di Ajax, Nama Gerald Vanenburg Terseret, Kok Bisa?
-
Duduk Perkara Malaysia Palsukan Asal-usul 7 Pemain Naturalisasi, Dibongkar dan Disanksi FIFA
-
Jadwal Pertandingan Grup Neraka Zona Eropa Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Amankan Klasemen?
-
Paspor Dicuri, Memphis Depay Telat Gabung Timnas Belanda
-
Performa Impresif Kevin Diks Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Patrick Kluivert Simpan Satu Senjata Rahasia
-
Media Inggris Puji Kuatnya Lini Belakang Timnas Indonesia, Tapi Arab Saudi Turunkan Bomber Ganas
-
PSSI Pasrah Protes Wasit Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi Ditolak AFC dan FIFA