Suara.com - Cristiano Ronaldo sudah menjalani latihan perdana bersama Manchester United. Di momen yang bersamaan, wonderkid Manchesrer United bernama Hannibal Mejbri malah mencuri perhatian dalam sesi latihan tersebut.
Setelah 12 tahun meninggalkan Manchester United, Ronaldo akhirnya kembali lagi. Pada Selasa (7/9/2021) Ronaldo akhirnya bertemu rekannya di Manchester United saat menyambangi komplek latihan Carrington.
Ronaldo bertemu dengan mantan rekannya yang kini menjadi manajer Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer. Setelah itu, Ronaldo pun turun ke lapangan untuk menjalani sesi latihan bersama skuat The Red Devils.
Nah selain Ronaldo, ada satu pemain Manchester United yang mencuri latihan ketika sesi latihan tersebut. Adalah wonderkid bernama Hannibal Mejbri yang viral di media sosial.
Sebab, dalam cuplikan video yang beredar di media sosial, Mejbri yang notabene pemain muda, berhasil mempermalukan pemain senior Manchester United, yaitu Fred.
Dalam tayangan video yang diunggah oleh akun Twitter @UnitedZonePod pada Rabu (8/9/2021), Mejbri terlihat memperlihatkan aksi drible yang memperdaya Fred.
Pemain berusia 18 tahun itu kemudian mengoper bola ke Donny van de Beek. Lantas bola tersebut diumpan lagi ke Mejbri yang berhasil lolos dari kawalan Fred, meski pemain Brasil itu melancarkan tekel kepadanya.
Sementara itu, Hannibal Mejbri sendiri bermain di tim U-23 Manchester United setelah direkrut dari AS Monaco pada 2019 lalu.
Walau lebih banyak bermain di tim muda Setan Merah, Mejbri sudah pernah mencicipi pengalaman bermain di tim utama. Laga debutnya bersama skuat utama Manchester United terjadi musim lalu ketika Manchester United menang 2-1 atas Wolves.
Baca Juga: Dipanggil TC Timnas Indonesia U-18, Pemain Muda Semen Padang FC Ini Siap Kerja Keras
Mejbri bermain selama delapan menit saat menggantikan Juan Mata. Pemain berpaspor Prancis ini tentu masih butuh banyak waktu untuk bisa menembus atau bermain reguler di tim senior Manchester United.
Dengan umurnya yang masih muda, jalan itu terbuka lebar, apalagi Setan Merah kerap mengorbitkan pemain akademi seperti Jesse Lingard, Paul Pogba, Marcus Rashford, dan Mason Greenwood.
Berita Terkait
-
Tiba di Carrington, Ronaldo Siap Tempur Bareng Manchester United
-
Sir Alex Ferguson Akui Menyesal Menjual Jaap Stam
-
5 Alasan Cristiano Ronaldo Bakal Lebih Oke dari Lionel Messi Musim Ini
-
Jadi Cadangan di Manchester United, Donny van de Beek: Saya Percaya pada Solskjaer
-
Viral Eric Bailly juga Lakukan Tendangan Kungfu di Laga Pantai Gading vs Kamerun
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025