Suara.com - Barcelona babak belur pada matchday pertama fase grup E Liga Champions 2021/22. Menjamu Bayern Munich di Camp Nou, Rabu (15/9) dini hari WIB, Blaugrana keok 0-3.
Keunggulan Bayern dibuka lewat aksi Thomas Muller di menit 34 usai meneruskan umpan Leroy Sane. Skor 0-1 pun menutup akhir babak pertama.
Barcelona makin kewalahan menghadapi Bayern di babak kedua. Dua gol kembali bersarang di gawang Marc-Andre Ter Stegen melalui brace Robert Lewandowski.
Tak cuma meninggalkan kekalahan di kandang, hasil ini menghadirkan beberapa fakta menyedihkan buat Barcelona.
1. Barcelona Sering Dikalahkan Bayern
Jika ada tim di luar Spanyol yang punya catatan bagus saat bertemu Barcelona, maka salah satu di antara mereka adalah Bayern Munchen.
Dari 12 pertemuan yang terjadi--termasuk partai pertama di fase Grup E--Barcelona sudah menelan 8 kekalahan dari Die Roten.
2. Barcelona Jadi Lumbung Gol Bayern
Fakta menyedihkan lain dari hasil kekalahan Barcelona adalah fakta bahwa Bayern juga cukup sering menjebol gawang Barca ketika berhadapan.
Dari 12 pertemuan yang terjadi sejauh ini, Bayern Munchen mampu mencetak 26 gol. Gol terbanyak terjadi pada babak 16 besar Liga Champions 2020/21 ketika Barcelona takluk 2-8.
3. Tanpa Messi, Barcelona Melempem
Fakta bahwa perginya Lionel Messi dari Barcelona membuat performa tim menjadi melempem. Ini bukan cuma terlihat di kompetisi domestik, tetapi juga di pentas Eropa.
Baca Juga: Jelang Liverpool Vs AC Milan: 5 Pertarungan Kunci yang Patut Diwaspadai
Tercatat, kekalahan dari Bayern ini merupakan kekalahan perdana Barcelona tanpa Lionel Messi di Liga Champions.
4. Lini Depan Tumpul
Tak cuma kekalahan yang jadi sorotan saat menghadapi Bayern, melainkan juga kinerja lini depan skuat besutan Ronald Koeman.
Disitat WhoScored, ini menjadi kali pertama Barcelona gagal melakukan tembakan tepat sasaran di pertandingan kandang La Liga atau Liga Champions sejak musim 2009/10.
5. Tren Buruk
Kekalahan dari Bayern inipun membuat Barcelona selalu kalah dalam tiga pertandingan kandang berturut-turut di kompetisi Eropa untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Hasil Liga Champions: Turunkan Pelapis, Arsenal Tetap Kalahkan Kairat Almaty dan Tampil Sempurna
-
Siapa Anatoliy Trubin? Kiper 2 Meter yang Bikin Pemain Real Madrid Menangis di Markas Benfica
-
Hasil Liga Champions: Ditekuk Benfica, Real Madrid Terpaksa Jalani Babak Playoff
-
Hasil Lengkap Liga Champions: Gol Kiper Anatoliy Trubin Bikin Real Madrid ke Playoff
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Hasil Liga Champions: Turunkan Pelapis, Arsenal Tetap Kalahkan Kairat Almaty dan Tampil Sempurna
-
Siapa Anatoliy Trubin? Kiper 2 Meter yang Bikin Pemain Real Madrid Menangis di Markas Benfica
-
Hasil Liga Champions: Ditekuk Benfica, Real Madrid Terpaksa Jalani Babak Playoff
-
Hasil Lengkap Liga Champions: Gol Kiper Anatoliy Trubin Bikin Real Madrid ke Playoff
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini