Suara.com - Tottenham Hotspur menang tipis 2-1 atas Aston Villa dalam laga Liga Inggris 2021/2022 pekan ketujuh di Tottenham Hotspur Stadium, London, Minggu malam WIB.
Kemenangan ini membuat Tottenham mengakhiri tiga kekalahan beruntun mereka di Liga Inggris musim ini, setelah dihajar Arsenal (1-3), Chelsea (0-3) dan Crystal Palac (0-3).
Dua gol Spurs dicetak oleh Pierre-Emile Hojbjerg dan gol bunuh diri Matt Targett, sedangkan Villa sempat menyamakan kedudukan berkat Ollie Watkins.
Pada awal babak pertama, kedua tim bermain dengan hati-hati dalam membangun serangan.
Baru pada menit ke-22, Spurs mendapatkan peluang emas lewat Harry Kane. Kapten timnas Inggris itu melepaskan tendangan jarak jauh. Namun, kiper Villa Emiliano Martinez masih dengan sigap menepis sepakannya.
Lima menit kemudian, Spurs berhasil unggul lewat sontekkan Pierre-Emile Hojbjerg yang menuntaskan umpan dari Son Heung Min. Tuan rumah unggul 1-0.
Setelah itu, Spurs mulai mengontrol jalannya pertandingan dan beberapa kali memberikan ancaman bagi Villa. Sayangnya, upaya tim asuhan Nuno Espirito Santo itu belum membuahkan hasil.
Jelang akhir babak pertama, John McGinn nyaris menyamakan kedudukan lewat sepakan volinya dari luar kotak penalti. Namun, bola berhasil ditepis Hugo Lloris dan membentur tiang gawang.
Babak pertama usai dengan keunggulan 1-0 untuk Spurs.
Baca Juga: Link Live Streaming Liga Inggris: Liverpool vs Manchester City
Usai turun minum, Villa langsung melakukan inisiatif serangan demi menyamakan kedudukan.
Pada menit ke-46, Matt Targett melepaskan tendangan dari posisi sulit di sisi kiri ke arah gawang kiper Spurs Hugo Lloris. Sayangnya, bola berhasil diblok oleh Cristian Romero tepat di depan gawang.
Babak kedua berlangsung lebih intens dengan kedua tim saling bertukar serangan.
Pada menit 67, Villa berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Ollie Watkins yang memasukkan bola ke gawang Lloris setelah menerima umpan silang mendatar dari Matt Target di sisi kiri. Skor menjadi 1-1.
Kedudukan tersebut hanya bertahan empat menit setelah Spurs kembali unggul berkat gol bunuh diri Targett. Dia gagal menghalau tendangan Lucas Moura dan membuat bola masuk ke gawangnya sendiri.
Unggul satu gol, Spurs tetap memberikan tekanan mereka untuk mendapatkan gol tambahan. Mereka terus mengancam lini pertahanan Villa lewat permainan di lini tengah.
Berita Terkait
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur
-
Prediksi Skor Bournemouth vs Liverpool: The Reds Cari Kemenangan Perdana Liga Inggris di 2026
-
Pesan Haru Casemiro Usai Umumkan Perpisahan dengan Manchester United
-
Klasemen Liga Europa usai Pekan ke-7: Aston Villa dan Lyon Melangkah ke 16 Besar
-
Punya Sejarah di Indonesia, Pemain Brasil Ini Resmi Direkrut Tottenham Hotspur
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Kejutan! Persib Bandung Resmi Rekrut Dion Markx, Dikontrak 2.5 Tahun
-
Here We Go! Layvin Kurzawa Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Durasi Kontraknya
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United