Suara.com - Direktur Persija Jakarta, Ferry Paulus tidak membantah bakal ada beberapa pemain baru yang didatangkan buat mengarungi putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022. Bahkan, pemain-pemain bidikan sudah mulai dilakukan pendekatan.
Namun, tidak dijelaskan siapa dan posisi mana saja yang bakap ditambah. Jika melihat performa tim saat ini, mendatangkan pemain baru sangat penting dilakukan.
Selain itu kemungkinan juga ada beberapa pemain yang dilepas. Namun, itu semua tergantung dari hasil evaluasi dan performa masing-masing pemain hingga putaran pertama selesai.
"Kalau dari tim, ya memang mereka sudah melakukan beberapa kali evaluasi, evaluasi final saat bursa transfer nanti. Sehingga ruang itu yang akan dimungkinkan nambah pemain," kata Ferry Paulus kepada awak media.
"Pemain sudah banyak yang dibidik, bahkan sudah dikomunikasikan oleh tim talent scouting, baik lokal maupun asing," sambung lelaki yang akrab disapa FP itu.
Evaluasi juga termasuk pemain-pemain asing. Jika memang dianggap kurang memuaskan, bukan tidak mungkin bakal ada yang dicoret diantara Marco Motta, Yann Motta, Marko Simic, dan Rohit Chand.
"Pasti, kalau melihat kondisi sekarang pasti akan ada evaluasi (pemain asing). Itu gambaran beberapa pekan kemarin, saya tidak tahu nantinya seperti apa," terang FP.
"Tim, presiden klub, dan manajer yang jauh lebih punya wewenang untuk melihat kedalaman tim. Termasuk nanti evaluasi yang sudah dilakukan," pungkasnya.
Belakangan Persija memang sedang digosipkan bakal merekrut salah satu legiun asing Makan Konate. Itu berarti jika benar bakal ada salah satu pemain yang didepak.
Baca Juga: Ferry Paulus Akui Raffi Ahmad Punya Saham di Persija
Berita Terkait
-
Mauricio Souza Tak Khawatir dengan Adaptasi Shayne Pattynama di Persija, Kenapa?
-
Sebelum Gabung Persija, Shayne Pattynama Dapat Bisikan dari Bintang Persib Bandung
-
Dikritik Merumput di Liga Indonesia, Shayne Pattynama Tak Pernah Ragu Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Punya Keyakinan Besar Sosok John Herdman Bisa Bawa Timnas Indonesia Sukses
-
Latihan Persija Disaksikan John Herdman, Mauricio Souza Acungi Jempol
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
Shayne Pattynama Pilih ke Liga Lokal, Tinggal3Orang Pemain Timnas Indonesia di Liga Thailand
-
Digelar di Indonesia, Ada Memori Masa Lalu2Tim Terkuat Terkait Piala Asia Futsal 2026
-
Buntut Aksi Tak Terpuji ke Spaso, Komdis PSSI Jatuhkan Sanksi Tambahan untuk Rafael Struick
-
Gilas Korsel 5-0 di Piala Asia Futsal 2026, Ini Deretan Fakta Menarik Timnas Futsal Indonesia
-
Mauricio Souza Tak Khawatir dengan Adaptasi Shayne Pattynama di Persija, Kenapa?
-
Hancurkan Korsel 5-0, Posisi Berapa Timnas Futsal Indonesia di Grup A Piala Asia Futsal 2026?
-
Bojan Hodak ke Layvin Kurzawa dan Dion Markx: Tak Bisa Hanya Datang Terus Main
-
5 Bintang Naturalisasi Ini Justru Melejit ke Klub Top Eropa Usai Bela Timnas Indonesia
-
Bobotoh Harap Sabar! Sudah Ikut Latihan, Layvin Kurzawa Belum Bisa Debut Lawan Persis Solo
-
Usai Bantai Korea Selatan 5-0, Timnas Futsal Indonesia Panggil Suporter untuk Hajar Kirgistan