Suara.com - Chelsea akan berusaha memperbesar keunggulan mereka di puncak klasemen Liga Inggris menjadi empat poin ketika bertandang ke markas peringkat keempat West Ham United, Sabtu (4/12/2021).
Duel West Ham vs Chelsea akan tersaji dalam laga pekan ke-15 Liga Inggris. Pertarungan sesama tim ibu kota Inggris itu akan bergulir di Stadion London.
Chelsea dan West Ham menatap pertandingan ini dengan modal berbeda. Chelsea menang 2-1 atas Watford pada Rabu (1/12/2021), sementara West Ham ditahan imbang Brighton 1-1 di malam yang sama.
West Ham telah menang tujuh kali, seri tiga kali dan kalah empat kali dari 14 pertandingan terakhirnya di Liga Inggris musim ini untuk mengumpulkan 24 poin.
Hasil apik itu membuat mereka untuk sementara berada di posisi empat besar dan sangat meyakinkan untuk bersaing dengan klub-klub besar terutama Chelsea, Man City dan Liverpool.
West Ham menderita kekalahan 2-1 di Manchester City akhir pekan lalu tetapi berada di ambang mengamankan tiga poin besar di kandang dari Brighton pada Rabu lalu.
Namun, kemenangan di depan mata mereka buyar setelah Neal Maupay mencetak gol penyama kedudukan bagi Seagulls di menit ke-89.
Kondisi itu membuat tim asuhan David Moyes sekarang tanpa kemenangan dalam tiga pertemuan liga terakhir mereka.
Kemenangan atas Chelsea akan menjadi modal penting bagi The Hammers yang setelah ini sudah ditunggu dua laga tandang kontra Burnley dan Arsenal.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Man United Permalukan Arsenal, Hujan Gol di Olimpico
Dan sebaliknya, kekalahan pasti akan membuat mereka rentan, dengan banyak tim yang ingin memanfaatkan hal itu untuk menggulingkan mereka dari empat besar.
West Ham kalah dalam kedua pertandingan liga melawan Chelsea musim lalu, termasuk kekalahan 1-0 di Stadion London, tetapi mereka mencatatkan kemenangan 3-2 atas The Blues di kandang Juli lalu.
Chelsea ditahan imbang 1-1 oleh Manchester United di liga akhir pekan lalu tetapi berhasil kembali ke jalur kemenangan pada Rabu dengan menekuk tuan rumah Watford 2-1.
Upaya Hakim Ziyech di menit ke-72 terbukti menjadi pembeda antara kedua tim dan memastikan The Blues akan tetap berada di puncak klasemen memasuki derby London ini.
Pasukan Thomas Tuchel tampaknya terlibat dalam perburuan gelar tiga arah dengan Manchester City yang berada di posisi kedua dan Liverpool yang berada di posisi ketiga.
Persaingan ketat di mana ketiga tim hanya saling berjarak satu poin, membuat sang juara bertahan Liga Champions itu sangat rentan terguling dari pucuk mimpinan jika gagal mengatasi West Ham.
Berita Terkait
-
Tottenham Taklukkan Brentford, Conte Puji Keinginan Besar Skuatnya untuk Menang
-
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini: Ada West Ham vs Chelsea, Everton vs Arsenal
-
Dominan Cerah Berawan, Ini Prakiraan Cuaca Kaltim 3 Desember 2021
-
Fernandes: MU Jangan Cepat Puas Hanya karena Kalahkan Arsenal
-
Michael Carrick Tinggalkan Tim Usai Bawa Man United Tekuk Arsenal
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Persija Jakarta Resmi Akhiri Kontrak Gustavo Franca
-
Beckham Putra Dihubungi John Herdman, Ungkap Isi Pesannya
-
Tidak Kapok, Legenda futsal Falcao Ingin Segera Kembali Main ke Indonesia
-
Gol Niclas Fullkrug Antar AC Milan Sikat Lecce dan Naik ke Posisi Dua Klasemen Sementara
-
Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Bela Timnas Indonesia, Kirim Harapan untuk Era Baru John Herdman
-
Senegal Juarai Piala Afrika 2025 usai Bungkam Maroko, Trofi Bersejarah Kedua
-
9 Kemenangan Beruntun Barcelona Pupus di Tangan Real Sociedad
-
Gacor, Donyell Malen Langsung Cetak Gol di Laga Debut untuk AS Roma
-
Arsenal Semakin Aman dari Kejaran Aston Villa yang Dibungkam Everton
-
Mantan Bintang PSG dan Timnas Prancis Negosiasi dengan Persib Bandung