Suara.com - Kiper Timnas Malaysia, Khairul Fahmi, sempat melakukan blunder saat melawan Indonesia di laga terakhir Grup B Piala AFF 2020, Minggu (19/12/2021). Ia salah mengantisipiasi sepak pojok hingga nyaris berujung gol bunuh diri.
Insiden blunder konyol ini terjadi saat pertandingan baru berjalan sekitar tiga menit. Kala itu, Pratama Arhan mengambil eksekusi sepak pojok.
Umpan dari Arhan tersebut mengarah langsung ke gawang Malaysia. Namun sang kiper yang bernama Khairul Fahmi berhasil menangkapnya.
Setelah menangkap bola hasil eksekusi dari pemain PSIS Semarang itu, Fahmi tampak menjatuhkan diri dengan memeluk bola.
Akan tetapi saat hendak berdiri, bola yang berada di pelukan Fahmi itu malah lolos ke luar lapangan. Alhasil, skuat Garuda mendapatkan hadiah tendangan sudut lagi.
Insiden blunder tersebut kemudian menjadi sorotan sang komentator pertandingan. Dia tampak terkejut Fahmi melakukan kesalahan yang kocak, bahkan membuatnya tertawa sekilas.
Sementara itu, laga antara timnas Indonesia melawan Malaysia berjalan panas dan terjadi saling serang di awal babak pertama.
Malaysia berhasil memecah kebuntuan lebih dulu lewat gol Kogileswaran Raj yang memanfaatkan kesalahan dari Irfan Jaya.
Baca Juga: Cetak Gol untuk Timnas Indonesia, Aksi Elkan Baggott Dipuji Eks Arsenal
Kendati begitu, pemain PSS itu membayar kesalahannya dengan membuat dwigol atau brace di babak pertama yang mengubah skor menjadi 2-1 untuk keunggulan timnas Indonesia.
Setelah turun minum, skuat Garuda semakin trengginas. ANak asuh Shin Tae-yong sukses menyarangkan dua gol lagi ke gawang Fahmi melalui Pratama Arhan dan Elkan Baggott.
Timnas Indonesia menang 4-1 dan mengunci posisi puncak Grup B Piala AFF 2020 karena unggul agresivitas gol dari Vietnam. Alhasil, tim Merah Putih bakal bertemu Singapura di babak semifinal nanti.
Tag
Berita Terkait
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Eks-Mertua Pratama Arhan Sindir Timnas Indonesia dan PSSI, Singgung Siapa Ya?
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
-
Prediksi dan Link Streaming Red Star vs Lille: Calvin Verdonk Bakal Unjuk Gigi
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-12 6-9 November 2025
-
Bakal Nganggur 4 Bulan, Lionel Messi Ditawari Duit Rp175 M tapi Ini Syaratnya
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat