Suara.com - Terjadi momen menarik di jeda babak pertama dalam leg kedua final Piala AFF 2020. Lantunan lagu berjudul 'Lagi Syantik' menggemar di Stadion Nasional Singapura.
Lagu yang dinyanyikan Siti Badriah berjudul 'Lagi Syantik' tiba-tiba diputar ketika pertandingan babak pertama selesai. Mendengar alunan lagu dangdut itu, para suporter langsung berjoget.
Momen tersebut tersebar di media sosial, salah satunya dibagikan oleh Ainun Najib via akun Twitter pribadinya pada Sabtu (1/1/2021). Dalam postingannya, ia yang menonton langsung laga final itu secara langsung mengabadikan momen para suporter timnas Indonesia berjoget.
Terdengar jelas penggalan lagu 'Lagi Syantik' di dalam stadion. Akrab di telinga, kemudian suporter skuad Garuda bergoyang mengikuti irama.
"Memang Lagi Syantik mainnya di babak pertama," cuit Ainun Najib.
Bukan hanya itu, suporter Thailand juga diketahui berjoget ketika lagu yang dinyanyikan Siti Badriah itu diputar. Hal tersebut terekam kamera di tayangan televisi.
Terlepas dari itu, pertandingan timnas Indonesia melawan Thailand di leg kedua final Piala AFF 2020 berakhir dengan skor imbang 2-2.
Berkat hasil imbang tersebut, tim berjuluk Gajah Perang akhirnya mengunci juara di Piala AFF 2020 kali ini. Sebab, di pertemuan pertama Thailand menang telak 4-0 atas timnas Indonesiaa.
Di sisi lain, skuad Garida harus puas menempati runner-up lagi. Ini menjadi runner-up keenam kalinya bagi timnas Indonesia sepanjang gelaran Piala AFF.
Baca Juga: Daftar Juara Liga 2 dari Tahun ke Tahun, Persis Solo Terbaru
Walau demikian, skuad muda timnas Indonesia mendapatkan apresiasi banyak pihak. Sebelumnya, para pemain tim Merah Putih mendapatkan kritikan karena masih muda dan minim pengalaman.
Akan tetapi, Shin Tae-yong mampu membungkam kritikan tersebut dengan berhasil mencapai babak final, walau akhirnya gagal menjadi juara.
Berita Terkait
-
Pelatih Thailand Sanjung Permainan Timnas Indonesia: Berani Dan Masa Depan Cerah
-
Shin Tae-yong Ungkap Sektor Terlemah Timnas Indonesia, Pemainnya Paling Sulit Dicari!
-
Timnas Indonesia Jadi Runner-up, Witan Sulaeman Dapat Suntikan Semangat dari Kekasih
-
Beri Pujian untuk Pratama Arhan, Legenda Singapura: Bakal Jadi Pemain Kelas di Asia
-
Tak Cuma Larangan Main, Aturan Bubble Singapura Bikin PSSI Didenda Rp 105 Juta
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Marc Klok Sudah Tak Sabar Sambut Dewa United, Persib Incar Tiga Poin di GBLA
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
-
Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto Singgung Soal Road Map
-
Terkuak Alasan PSSI Ogah Umumkan Identitas 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI: Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Ada, Tapi Namanya Jangan Disebut Yah...
-
6 Tiket Tersisa Piala Dunia 2026! Materazzi Hingga Karembeu Turun Gunung Bantu FIFA
-
PSSI Simpan Rapat 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia, Kenapa Ditutup-tutupi?
-
Profil Nova Arianto, Pelatih Baru Timnas Indonesia U-20
-
Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
-
Alasan Pemain Keturunan Ini Ogah Disamakan dengan Patrick Kluivert