Suara.com - Pihak La Liga menyerukan sikap tegas dalam menyikapi konflik bersenjata antara Rusia dan Ukraina. Mereka dengan lantang menyebarkan pesan anti perang bahkan hingga di layar kaca.
La Liga mencantumkan pesan NO A LA GUERRA (Tidak untuk Perang) di sebelah skor di bagian atas layar semua siaran televisi pertandingan liga divisi pertama dan kedua Spanyol akhir pekan ini.
Saat duel Barcelona vs Athletic Bilbao, Senin (28/2/2022), pesan tersebut juga terpampang dengan jelas di mana pemain dari masing-masing kesebelasan juga membentangkan spanduk 'Stop War' sebelum kick-off.
Tim-tim La Liga atau Liga Spanyol memang terlihat aktif menyampaikan pesan anti perang untuk menyikapi situasi panas Rusia-Ukraina. Sebelumnya, juara bertahan Atletico Madrid juga melakukan hal serupa.
Los Rojiblancos mengambil sikap melawan invasi Rusia atas Ukraina sebelum mengalahkan Celta Vigo 2-0.
Sebelum kick-off, Stadion Wanda Metropolitano milik Atletico dinyalakan dengan warna kuning dan biru dari bendera Ukraina dan bertuliskan Hentikan Perang.
Pesan yang sama kemudian muncul di dalam stadion selama perkenalan tim.
Juga di ibukota Spanyol, tribun Stadion Vallecas Rayo menampilkan tanda-tanda menentang perang dengan bendera Ukraina digantung oleh para pendukung.
Konflik Rusia-Ukraina telah menjadi perhatian dunia, termasuk di sepak bola. Sebelumnya, para pesepak bola asal Ukraina juga telah menyuarakan keresahannya. Salah satunya adalah bek Manchester Citu, Oleksandr Zinchenko.
Baca Juga: Barcelona vs Athletic Bilbao, Blaugrana Bidik Tren Positif
Oleksandr Zinchenko, yang merupakan pemain asal Ukraina, sepertinya menjadi salah satu orang paling kesal dengan keputusan Rusia menginvasi negaranya.
Dia sampai-sampai mengutuk dan menyumpahi Presiden Rusia, Vladimir Putin agar mati dengan cara yang menderita. Hal itu dia sampaikan di Instagram, Kamis (24/2/2022).
“Saya harap Anda mati dengan penderitaan yang paling menyakitkan," tulis Zinchenko di Instagram Story miliknya, @zichenko_96 disertai foto Vladimir Putin.
Namun demikian, unggahan Oleksandr Zinchenko tidak bertahan lama di Instagram. Pihak media sosial milik Mark Zuckerberg itu menghapus unggahan tersebut.
Meski begitu, postingan tersebut sudah kadung diabadikan warganet lewat tangkapan layar. Sumpah serapah Zinchenko pun kini menjadi viral di berbagai platform media sosial.
Itu bukan kali pertama Zinchenko mengutarakan perasaannya terkait situasi politik yang dihadapi Ukraina. Pada Selasa (22/2/2022) dia juga turut menyampaikan kekhawatirannya.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Spanyol: Sevilla Tundukkan Real Betis 2-1
-
Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Susah Payah Kalahkan Rayo Vallecano 1-0
-
Vasyl Kravets Ingin Tinggalkan Liga Spanyol Demi Bela Ukraina di Medan Perang
-
Kalahkan Valencia, Barcelona Duduki Peringkat 4 Liga Spanyol
-
Hajar Mallorca 2-1, Real Betis Makin Nyaman Kangkangi Barcelona Di Peringkat Tiga Liga Spanyol
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Arsenal vs Bournemouth, Mikel Arteta Pusing Dua Pemain Penting Diprediksi Absen
-
Dadakan Gantikan Enzo Maresca Lawan Man City, Pelatih Interim Chelsea Dimarahi Istri
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Hasil Persija Jakarta vs Persijap Jepara: Macan Kemayoran Ngamuk di Babak Kedua, Menang 2-0
-
Gaspol! Jadwal Debut John Herdman Bersama Timnas Indonesia dan U-23
-
Bursa Transfer LaLiga: Barcelona Bidik Wing Back Dortmund, Siapkan Duit Rp350 M!
-
John Herdman Resmi Pelatih Timnas Indonesia, Erick Thohir: Ini Sepak Bola Era Baru
-
Profil Calum McFarlane Caretaker Chelsea, Minim Jam Terbang Langsung Lawan Guardiola di Etihad
-
Super League Diserbu Pemain-pemain Asing Liga India yang Gagal Digelar
-
Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Beruntung Bisa Dilatih John Herdman