Suara.com - Madura United FC telah memastikan bakal tetap menggunakan jasa Fabio Lefundes sebagai pelatih Laskar Sape Kerrab untuk mengarungi kompetisi musim depan.
Fabio tidak hanya bertahan sendiri, sebab Asisten Pelatih Osvaldo Lessa dan Interpreter Claudio Luzardi juga kembali dipercaya untuk menemaninya melakoni musim depan.
Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Zia Ul Haq, dikutip dari laman resmi klub, Jumat, menegaskan pilihan mempertahankan sentuhan Jogo Bonito itu tidak terlepas dari melihat semangat dan pencapaiannya pada musim kemarin.
Meskipun pada musim lalu capaian peringkat dan poin Madura United terendah sejak 2017, hadirnya Fabio sebagai suksesor Rahmad Darmawan memberikan dampak signifikan bagi tim yang berbasis di Pulau Garam itu.
Karena itu, sosok yang akrab disapa Habib itu meyakini performa Madura United lewat sentuhan Fabio pada musim depan akan lebih baik.
Untuk persiapan musim depan, kata Habib, Fabio diberi kebebasan untuk meramu tim, apalagi Presiden Madura United Achsanul Qosasi hanya memberikan satu syarat, yakni agar mempertimbangkan pemain yang beretika.
"Mengawali dari pengenalan pelatih ini sebenarnya pertanda, pelatih bisa bebas meramu tim, karena pelatih juga yang punya andil besar dan memahami kebutuhan tim untuk menjalankan strateginya di lapangan," katanya.
Langkah dari Fabio untuk meramu tim sudah mulai tercium, yaitu terjadinya perombakan skuad untuk musim 2022-2023. Sejumlah pemain lokal dan asing sudah berpamitan atau telah dirilis hengkang dari tim.
Bahkan, rumornya masih banyak pemain yang akan dilepas, namun Madura United belum merilis secara resmi.
Baca Juga: Profil Edwin van Der Sar, Legenda MU yang Bakal Didatangkan Dewa United
Fabio menangani Madura United sejak seri kedua Liga 1 2021-2022. Kehadirannya bisa mengangkat posisi pasukan Laskar Sape Kerrab dari papan bawah hingga mengakhiri kompetisi di posisi 10 besar.
Catatannya selama menjalani 23 laga juga terbilang gemilang dengan mengumpulkan 30 poin, mencetak 32 gol, dan enam kali "clean sheets".
Berita Terkait
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-11 Besok: Persija Main!
-
Madura United Segera Lupakan Kekalahan, Fokus Benahi Tim Lawan PSM Makassar
-
Persija Jakarta Bersyukur Bisa Bobol Gawang Madura United di Awal, Jika Tidak ...
-
Gelandang Brasil Pede Persija Jakarta Hajar MU Meski Minim Persiapan
-
Bukan Laga Nostalgia, Mauricio Souza Fokus Bawa Persija Jakarta Taklukkan Madura United
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Aksi Solidaritas Skuad FC Twente untuk Mees Hilgers yang Sedang Terpuruk
-
Sinyal Positif Mauro Zijlstra Siap Gabung Timnas Indonesia U-23 Hadapi Mali
-
Tolak Menyerah Usai Dihajar Brasil, Nova Arianto Minta Satu Hal dari Skuad Timnas Indonesia U-17
-
Kalah 2 Kali, Timnas Indonesia U-17 Gugur di Piala Dunia U-17 2025?
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit