Suara.com - Kesuksesan Liverpool melangkah ke final Liga Champions 2021-2022 membuat Thiago Alcantara berpeluang samai rekor legenda AC Milan yang baru saja Mualaf, Clarence Seedorf.
Liverpool melangkah ke final Liga Champions musim ini usai mengandaskan perlawanan Villarreal di partai semifinal dengan agregat 5-2, momen spesial untuk Thiago Alcantara.
Di partai puncak Liverpool harus menghancurkan tembok besar Real Madrid demi meraih gelar juara Liga Champions, sekaligus membawa Thiago Alcantara menyamai rekor legenda AC Milan.
Seperti yang diketahui bersama bahwa Thiago sudah merengkuh gelar Liga Champions dua kali bersama Barcelona dan Bayern Muenchen.
Dan kini Liverpool diambang meraih juara usai penampilan yang tak kalah fenomenal dengan Real Madrid di Liga Champions musim ini.
Gelar juara Liga Champions dengan tiga klub berbeda sebelumnya pernah ditorehkan pemain timnas Belanda, Clarence Seedorf saat masih aktif bermain.
Seedorf pertama kali merengkuh trofi si Kuping Besar di musim 1994-1995 bersama raksasa Belanda, Ajax Amsterdam.
Tiga musim berselang giliran Real Madrid yang dibawa Seedorf meraih gelar Liga Champions pada musim 1997-1998 dan yang ketiga bersama AC Milan.
Spesialnya lagi, Seedorf sukses memberi dua gelar Liga Champions untuk Rossoneri masing-masing di musim 2002-2003 dan 2006-2007.
Baca Juga: Sentuhan Ajaib Carlo Ancelotti, dari 5 Liga Top Eropa hingga Liga Champions
Torehan yang sama sebenarnya juga diraih Samuel Eto'o bersama Real Madrid (1999-2000), Barcelona (2005-2006 dan 2008-2009) dan Inter Milan (2009-2010).
Meskipun saat membela Real Madrid, Eto'o lebih banyak menghabiskan musim sebagai pemain pinjaman ke Real Mallorca.
Sementara itu pada 28 Mei 2022 nanti Thiago berkesempatan membawa Liverpool merengkuh gelar ketujuh sekaligus pertama baginya bersama The Reds.
Di awal musim lalu Thiago memang mendapat banyak kritik setelah bermain di bawah kualitas, namun musim ini performa impresif ditunjukkan sang pemain.
Masuk ke final yang ketiga dalam lima tahun terakhir membuat Thiago mencatatkan namanya dalam buku sejarah Piala Eropa.
Thiago memainkan satu pertandingan di Liga Champions 2010-2011 bersama Barcelona, kemudian menjadi kunci kemenangan Bayern Muenchen di 2019-2020.
Berita Terkait
-
Bersinar di Piala Dunia U-17, Winger Manchester City Ternyata Pemain Keturunan
-
Graham Potter Misuh-misuh Striker Rp2,4Triliun Belum Bisa Dimainkan Gegara Cedera
-
Robbie Fowler Bongkar Penyebab Liverpool Anjlok, Singgung Duit Rp1,3 Triliun
-
Biaya Kemahalan, Liverpool Batal Punya 'Adik' di Liga Spanyol
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Gerard Piqu Penasaran Cicipi Nasi Padang
-
PSSI Era Erick Thohir 'Contek' Cara Iwan Bule untuk Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Sudah Bergerak, PSTI Tegaskan Mundurnya Erick Thohir Jadi Jalan Perbaikan
-
Erick Thohir Jawab Ultras Garuda: Road Map Sudah Ada
-
Diminta Ultras Garuda Mundur, Erick Thohir Bicara Amanah dan Kekurangan
-
Kontrak Akan Berakhir, Adrian Wibowo Bakal Lanjutkan Karier di Mana?
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Nusa Laut Maluku Ini Bisa Disikat Timnas Curaao
-
PSSI Terbuka Pelatih Timnas Indonesia Baru Bukan Lokal
-
Timur Kapadze Temui PSSI, Ini Kata-kata Sumardji
-
Erling Haaland: 16 Gol dari 8 Laga, Rekor 28 Tahun Pecah, Norwegia ke Piala Dunia