Suara.com - Jurgen Klopp tak menampil Liverpool tertarik dengan Kylian Mbappe tetapi menegaskan bahwa The Reds tidak dalam perlombaan untuk memboyong mega bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu ke Anfield musim panas ini.
Masa depan Kylian Mbappe terus jadi spekulasi setelah sang pemain tak juga memperpanjang kontrak bersama PSG dan di sisi lain, Real Madrid dikabarkan sangat berminat untuk merekrutnya.
Pemain berusia 23 tahun itu secara luas diperkirakan akan bergabung dengan El Real walaupun terdapat rumor yang menyebut Mbappe mungkin saja memperpanjang kontraknya di Paris.
Liverpool sempat disinggung sebagai salah satu tim yang tertarik untuk merekrutnya dan terus memantau situasi sang pemain bersama Paris Saint-Germain (PSG).
Jurgen Klopp tidak menampik hal itu kendati menekankan bahwa Liverpool tak bisa ikut dalam perlombaan untuk mendapat tanda tangan striker timnas Prancis tersebut.
“Tentu saja kami tertarik pada Kylian Mbappe, kami tidak buta!" kata Jurgen Klopp dikutip dari Goal Internasional, Selasa (17/5/2022).
“Tidak ada yang bisa dikatakan tentang [kontak dengan pemain], tetapi antara Kylian dan Liverpool, semuanya sudah diatur, semuanya baik-baik saja. Kami menyukainya - jika Anda tidak menyukainya maka Anda harus mempertanyakan diri sendiri!"
“Tapi tidak, kita tidak bisa menjadi bagian dari pertempuran ini. Pasti ada klub lain yang terlibat, tapi itu tidak masalah. Dia masih pemain yang hebat.”
Terlepas dari Kylian Mbappe, Liverpool sepertinya harus menambah pemain di sektor penyerangan menyusul situasi pelik perpanjangan kontrak Mohamed Salah.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester City Imbang 2-2 dengan West Ham, Angin Segar buat Liverpool
Salah yang jadi kunci dalam kebangkitan Liverpool di bawah Jurgen Klopp, belum juga memperpanjang kontraknya bersama The Reds yang akan berakhir pada 2023 mendatang.
Berita Terkait
-
Jurgen Klopp: Saya Tak Pernah Berharap Manchester City Kehilangan Poin
-
Southampton vs Liverpool: Fabinho Absen, Peran Mohamed Salah dan Virgil van Dijk Belum Bisa Dipastikan
-
Manchester City Ditahan Imbang West Ham, Guardiola: Tak Lagi Ada Debat, Kami Harus Menang
-
Man City Kena Jegal West Ham, Guardiola Minta Southampton Bantai Liverpool 4-0!
-
Man City Dijegal West Ham, Pep Guardiola: Kans Juara Masih di Tangan Kami
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United