Suara.com - Pesepak bola dunia, Mesut Ozil saat ini sedang dalam perjalanan menuju Indonesia. Hal itu disambut antusias oleh gelandang naturalisasi timna Indonesia, Marc Klok.
Melalui akun Instagramnya pada Selasa (24/5/2022), Mesut Ozil membagikan potretnya sedang berada di dalam pesawat. Eks pemain Arsenal itu mengaku sedang melakukan perjalanan ke Jakarta.
"Saya sedang perjalanan menuju Indonesia, sampai jumpa di Jakarta," tulis Ozil dalam narasi keterangannya.
Nah, Ozil yang segera tiba di Indonesia mendapatkan sambutan dari Marc Klok. Gelandang naturaliasasi yang bermain untuk timnas Indonesia U-23 di SEA Games itu turut berkomentar di postingan eks Real Madrid tersebut.
"See you soon! (sampai bertemu)," tulis Marc Klok di kolom komentar Mesut Ozil.
Sementara itu, kedatangan Ozil ke Indonesia nyatanya tidak ada hubungannya dengan RANS Cilegon FC. Klub Raffi Ahmad tersebut memang sempat diisukan merekrut pemain berpaspor Jerman ini.
Akan tetapi, kedatangan Ozil ke Indonesia bertujuan untuk merayakan kolaborasi dengan brand olahraga bernama Concave. Hal itu disampaikan selebritas sekaligus pemilik RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad melalui unggahan Instagram.
“Kedatangan Mesut Ozil ini khusus untuk merayakan kolaborasinya bersama Concave dalam peluncuran Exclusive Concave M10 Collection,” tulis Raffi.
“Mesut Ozil sendiri merupakan Creative Director of Concave Asia dan semua koleksi Concave M10 merupakan hasil desainnya,” tambahnya.
Baca Juga: Batal Dinaturalisasi, Pemain Keturunan Indonesia Ini Sabet Juara Liga Denmark
Selama berada di Jakarta, Mesut Ozil disebut akan menjalani beberapa kegiatan. Salah satunya adalah berkunjung ke pabrik Concave Indonesia di Cikupa, Tangerang, Banten.
Selain itu, Ozil juga dikabarkan akan menghadiri kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR). Ia bakal berbagi pengetahuan dan pengalamannya di sepak bola dalam coaching clinic bersama atlet muda dan anak-anak kurang mampu.
Berita Terkait
-
Agenda Padat Shin Tae-yong dengan Timnas Indonesia usai SEA Games 2021
-
Marc Klok Ternyata Tawar Perintah Shin Tae-yong di Laga Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
-
Jadi Penentu Kemenangan Timnas Indonesia atas Malaysia, Marc Klok: Kalau Gagal, Netizen Siap Menghancurkan Saya
-
Marc Klok Tebar Ancaman Jelang Bentrokan Timnas Indonesia U-23 vs Thailand
-
Marc Klok Bongkar Persamaan antara Shin Tae-yong dan Park Hang-seo
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford
-
John Herdman Bisa Rayu Pascal Struijk Gabung Timnas Indonesia