Suara.com - Sejumlah kualitas yang dimiliki Liverpool diyakini mampu menggagalkan Real Madrid yang berambisi untuk menjuarai Liga Champions 2021/2022.
Liverpool dan Real Madrid bakal bertarung di final Liga Champions yang berlangsung di Stade de France, Paris, Prancis, Minggu (27/5/2022) dini hari WIB.
Mantan pelatih Liverpool, Rafael Benitez, meyakini sepenuhnya bahwa The Reds mampu membuat Los Blancos gigit jari di final nanti.
Pelatih yang pernah mengantarkan Liverpool menjuarai Liga Champions 2004/2005 ini menyebut bahwa The Reds punya sejumlah kelebihan yang bakal menjadi senjata mematikan.
Menurut dia, Jurgen Klopp akan tetap menginstruksikan anak asuhnya untuk tampil menekan dengan tempo permainan yang intensif. Sebab, para pemain Liverpool memiliki kualitas untuk melakukannya.
"Lini belakang Real Madrid tidak akan mendapatkan ketenangan sesaat. Juergen Klopp ingin timnya bermain intens dan dia melakukan ini dengan memiliki skuad yang kompetitif,” ujar Benitez dikutip dari laman resmi UEFA.
Benitez melanjutkan, Liverpool kini juga memiliki stok pemain yang melimpah di lini serang. Tak hanya Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino saja yang perlu diwaspadai.
Sebab, The Reds juga punya opsi lain di bangku cadangan seperti Diogo Jota, Luis Diaz, hingga Divock Origi yang bisa merepotkan pertahanan lawan.
"Untuk melakukan itu, Anda membutuhkan pemain di bangku cadangan yang membuat hidup menjadi sulit bagi lawan untuk memulai," ujarnya.
Baca Juga: Lini Tengah Real Madrid Lebih Superior ketimbang Liverpool, Mantan Kapten MU Jagokan Blancos Juara
"Di masa lalu, ketika Anda berbicara tentang penyerang Liverpool, itu hanya Mohamed Salah, Sadio Mané dan Roberto Firmino, tetapi sekarang Anda harus menambahkan Diogo Jota, Luis Díaz dan Divock Origi di daftar itu."
Selain itu, kelebihan lain yang dimiliki anak asuh Juergen Klopp ialah kualitas penguasaan bolanya yang sangat dominan.
Liverpool memang cenderung bermain agresif untuk merebut kembali penguasaan bola, alih-alih menanti lawan melakukan kesalahan.
Tentu saja, aspek ini bakal menjadi kualitas yang akan dipertarungkan Real Madrid dan Liverpool. Sebab, masing-masing tim memiliki pendekatan yang sama dalam menghadapi pertandingan.
Benitez menyebut, Real Madrid juga dikenal dominan dalam penguasaan bola saat berkompetisi di La Liga. Sama halnya dengan Liverpool di Liga Inggris.
"Liverpool memiliki kualitas dan intensitas, dan mereka cenderung memiliki lebih banyak memegang bola daripada lawan mereka. Mereka menciptakan serangan daripada menunggu untuk menyerang saat jeda,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Tahan Imbang Arsenal, Dominik Szoboszlai: Inilah Titik Balik Kebangkitan Liverpool
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU