Suara.com - Bali United meraih tiga poin usai mengalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 3-2 dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (4/8/2022) malam WIB. Bomber Bali United, Ilija Spasojevic mencetak brace dalam laga ini.
Tambahan tiga poin membuat Bali United naik ke peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 6 poin dari tiga pertandingan. Sementara itu, RANS Nusantara FC kini ada di posisi ke-13 dengan 2 poin dari tiga laga.
Di Gianyar, permainan cukup menarik dipertontonkan kedua tim sejak laga dimulai. RANS Nusantara FC yang bertindak sebagai tim tamu, ternyata tim promosi Liga 1 ini cukup merepotkan Bali United.
Gol sendiri baru tercipta pada menit ke-35. Bali United membuka keunggulan 1-0. Berawal dari counter attack, Yabes Roni mengirim umpan ke sudut sempit yang diterima Eber Bessa.
Tak terkawal, Eber Bessa melanjutkan umpan silang yang langsung disambar Ilija Spasojevic ke gawang Wawan Hendrawan.
Tidak butuh waktu lama untuk RANS membuat skor menjadi 1-1. Bola tendangan Edo Febriansyah yang membentur mistar gawang diterima oleh Jujun Junaedi, yang tanpa ragu dilesakkan ke dalam gawang Nadeo Argawinata.
Jelang babak pertama usai, Bali United mendapat hadiah penalti. Ilija Spasojevic yang dipercaya sebagai algojo langsung menggetarkan gawang RANS.
Gol Spasojevic tersebut sekaligus menyudahi perandingan di babak pertama. Bali United sementara unggul 2-1 atas RANS.
Babak kedua, Bali United langsung menggebrak. Begitu pun dengan RANS yang bermain lebih sabar menunggu momentum melakukan serangan balik.
Baca Juga: Persija Tandang ke Stadion BJ Habibie Hadapi PSM, Thomas Doll: Pertandingan Bakal Keras
Bali United akhirnya melebarkan jarak menjadi 3-1. Tendangan penjuru Fadil Sausu bisa disundul dengan sangat bagus oleh Willian Pacheco.
Setelah mencoba dengan berbagai upaya, RANS memperkecil ketinggalan menjadi 2-3. Umpan Ady Setiawan bisa diselesaikan dengan baik oleh Athur Bonai pada menit ke-64.
Punya kans menyamakan kedudukan, tim asuhan Rahmad Darmawan ini semakin mengencangkan serangan. Beberapa kali gawang Bali United terancam kemasukan bola.
Namun, tidak ada gol tambahan sampai peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Bali United sukses mengalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 3-2.
Susunan Pemain:
Bali United FC (4-1-2-3): Nadeo Argawinata; Ricky Fajrin, Haudi Abdillah, Willian Pacheco, Novri Setiawan (I Made Andhika Wijaya 72'); Brwa Nouri; Fadil Sausu (Rahmat 78'), Eber Bessa (Ahmad Agung 89'); Yabes Roni, Ilija Spasojevic (Lerby Eliandry 89'), Privat Mbarga (Rizky Pellu 78').
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Minta Persib Bandung Kembali Fokus usai Musnahkan Kutukan di Kandang Bali United
-
Menang Tanpa Kebobolan Lawan Bali United, Bojan Puji Penampilan Teja Paku Alam
-
Johnny Jansen: Kartu Merah Mirza Mustafic Penyebab Bali United Kalah
-
Julio Cesar Bongkar Kunci Kemenangan Persib Bandung atas Bali United
-
Persib Bandung Kalahkan Bali United, Bojan Hodak:KamiLayak Menang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti