Suara.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengatakan bahwa dia tidak akan langsung berbicara dengan Darwin Nunez yang mendapat kartu merah ketika menghadapi Crystal Palace, Selasa (16/8/2022) dini hari WIB.
Duel Liverpool vs Crystal Palace dalam laga pekan kedua Liga Inggris 2022/2023 di Anfield harus berakhir imbang 1-1. The Reds tertinggal lebih dulu oleh gol Wilfried Zaha sebelum Luis Diaz menyamakan skor di babak kedua.
Dalam pertandingan tersebut, Jurgen Klopp memberikan kepercayaan kepada striker anyarnya, Darwin Nunez untuk tampil sejak menit awal. Namun, kesempatan yang diberikan nyatanya gagal dimanfaatkan striker asal Uruguay itu.
Alih-alih berkontribusi dengan gol-golnya yang sangat diharapkan, Darwin Nunez justru membuat onar. Dia mendapat kartu merah langsung pada menit ke-57 setelah menanduk bek Crystal Palace Joachim Andersen.
Klopp mengaku tidak mau berbicara dengan Darwin Nunez untuk beberapa saat. Dia ingin membiarkan pemain yang diboyong dari Benfica pada bursa transfer musim panas ini untuk menenangkan dirinya sendiri terlebih dahulu.
"Darwin tahu dia mengecewakan rekan satu timnya. Saya akan meninggalkannya sendirian selama satu malam dan kemudian berbicara dengannya besok," kata Jurgen Klopp dikutip dari BBC Sport, Selasa (16/8/2022).
Kartu merah langsung membuat Nunez yang mencetak gol pada debutnya di laga pembuka Liga Inggris yang berakhir imbang 2-2 kontra Fulham, sekarang bakal melewatkan tiga pertandingan ke depan.
Menurut Jurgen Klopp, tindakan Darwin Nunez pantas mendapat kartu merah. Dia berharap sang pemain bisa belajar dari mimpi buruk di mana dirinya merupakan pemain kedua yang mendapat kartu merah dalam laga debut Liga Inggris di Anfield setelah Joe Cole pada 2010 silam.
"Tentu saja itu merah, dia diprovokasi tetapi bukan itu yang harus dia lakukan," kata Jurgen Klopp.
Baca Juga: Prediksi Liverpool vs Crystal Palace dan 4 Berita Bola Terkini
“Itu bukan reaksi yang ingin kami lihat. Dia tahu dia akan ditantang dengan cara ini, bek tengah akan melakukan itu, tetapi itu bukan reaksi yang kami inginkan."
Sebelum momen ini, Nunez hanya pernah diusir keluar lapangan satu kali dalam kariernya yakni pada musim pertamanya di klub Spanyol Almeria yang merupakan debut profesionalnya pada 2019 silam.
Berita Terkait
-
Manchester United Dinilai Makin Hancur, Begini Taktik Blunder Erik Ten Hag
-
7 Fakta Menarik Setelah Liverpool Ditahan Imbang Crystal Palace, Darwin Nunez Ciptakan Rekor Buruk
-
Hasil Bola Tadi Malam: Liverpool Kembali Tersandung, Getafe vs Atletico Madrid Berakhir 0-3
-
Darwin Nunez Diusir dari Lapangan, Liverpool vs Crystal Palace Berakhir Imbang 1-1
-
Hasil Liverpool Vs Crystal Palace: Nunez Kartu Merah, The Reds Ditahan Imbang 1-1
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa
-
Kondisi Terkini Asnawi Mangkualam, Cedera Parah Hingga Harus Operasi
-
Deretan Fakta Menarik Matchday Terliar Liga Champions 2025/2026 Tadi Malam
-
Jejak 6 Pemain Keturunan Indonesia di Ajax Amsterdam Sebelum Maarten Paes