Suara.com - Liverpool berhasil meraup poin penuh ketika menjamu Newcastle United dalam laga pekan kelima Liga Inggris 2022/2023, Kamis (1/9/2022) dini hari WIB. Kemenangan itu ditentukan oleh gol telat Fabio Carvalho.
Duel Liverpool vs Newcastle United berlangsung di Stadion Anfield. Tim asuhan Jurgen Klopp menang dramatis 2-1 berkat gol Fabio Carvalho yang tercipta di menit 90+8.
Tuan rumah yang beberapa hari lalu membantai Bournemouth 9-0 yang menyebabkan pelatih The Cherries Scott Parker dipecat itu tertinggal lebih dulu 0-1 pada babak pertama.
The Magpies berhasil mengejutkan seisi Anfield lewat gol penyerang baru mereka, Alexander Isak yang melepaskan tembakan jarak dekat yang menaklukkan Alisson Becker sebelum jeda.
Liverpool menyamakan kedudukan lewat serangan balik cepat pada waktu satu jam ketika Roberto Firmino menaklukkan kiper Nick Pope.
Tim asuhan Jurgen Klopp tampak ditakdirkan untuk puas dengan satu poin sampai Carvalho menyeruak di tiang belakang pada menit tambahan kedelapan untuk melepaskan tembakan yang meneruskan sebuah tendangan sudut yang membuat Liverpool akhirnya mengemas tiga poin.
Kemenangan ini membuat Liverpool langsung melesat ke urutan lima klasemen Liga Inggris dengan 8 poin di bawah Brighton, sedangkan Newcastle pada urutan 11 dengan 6 poin, demikian Antara.
Tag
Berita Terkait
-
Arsenal vs Aston Villa: The Gunner Lanjutkan Tren Kemenangan, Kokoh di Puncak Klasemen
-
Man City vs Nottingham Forest: Hattrick Haaland antar The Citizen Menang 6-0
-
Everton Angkut James Garner dari Manchester United
-
Erik ten Hag Pastikan Cristiano Ronaldo Bertahan di Manchester United
-
Mikel Arteta Belum Puas meski Arsenal Sempurna di Empat Pekan Awal Liga Inggris
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Prediksi Sunderland vs Arsenal: Tren Clean Sheet The Gunners Diuji Pendatang Baru
-
Pelah Calvin Verdonk Marah-marah: Tidak Ada Gunanya
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
Rumor Panas! Guardiola Minta Man City Rekrut Vinicius Jr, Siapkan Mahar Rp2,6 T
-
Kenapa Adam Alis Cs Disetop Polisi usai Antar Persib Permalukan Selangor FC?
-
Here We Go! Alexander Isak Pulih dari Cedera, Siap Robek Gawang Man City
-
Cristiano Ronaldo: David Beckham Tampan, tapi Saya Sempurna
-
Hasil Super League: Bhayangkara FC Jinakkan Bali United 2-1, Damjanovic Jadi Pembeda di Lampung
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Prediksi Chelsea vs Wolves:The Blues Siap Balas Dendam di Stamford Bridge