Suara.com - Persija Jakarta akhirnya buka suara terkait dugaan serangan hacker ke akun Twitter resmi mereka, @Persija_Jkt. Lewat pernyataan resmi, kubu Persija membenarkan kabar tersebut.
Diretasnya Twitter Persija memang tengah ramai dibicarakan. Itu tidak lama setelah Macan Kemayoran --julukan Persija Jakarta-- mengalahkan Barito Putera 1-0 dalam laga pekan kesembilan BRI Liga 1 2022/2023, Minggu (11/9/2022) malam.
Dari pantauan Suara.com, akun Persija mulai memposting cuitan aneh seperti "AWESOME! epfo" dan semacamnya pada Senin (12/9/2022) dini hari.
Sebelum itu, akun Twitter Persija masih sempat mengunggah foto dan video yang berisi momen kemenangan tim asuhan Thomas Doll di Stadion Demang Lehman, Banjarmasin.
Mengenai hal ini, pihak Persija pun buka suara. Tim kesayangan Jakmania itu membenarkan adanya peretasan.
"Akun Twitter Persija (@Persija_Jkt) saat ini sedang mengalami gangguan akibat peretasan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab," demikian pernyataan klub di media sosial Instagram @persija, Senin (12/9/2022).
"Saat ini kami dalam upaya pengembalian akun tersebut. Mohon maaf atas ketidaknyamananya."
Di luar itu, Hanno Behrens dan kawan-kawan sedang dalam tren positif. Persija sukses memenangi lima laga terakhir mereka di BRI Liga 1 2022/2023.
Kini, Persija bersaing di papan atas klasemen Liga 1. Saat ini tim Macan Kemayoran ada di peringkat keempat, mengoleksi 20 poin dari sembilan pertandingan.
Baca Juga: Klasemen Top Skor BRI Liga 1 Pekan ke-9, David Da Silva Pepet Matheus Pato dengan Selisih 1 Gol
Berita Terkait
-
Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960
-
Pamit Tinggalkan Persija, Gustavo Almeida Kirim Pesan Menyentuh
-
Selamat Tinggal! Gustavo Almeida Harus Cabut dari Persija, Ada Apa?
-
Persija Jakarta Musafir, Mauricio Souza Ikhlas Jamu PSBS Biak di Solo demi Poin Maksimal
-
Van Basty Sousa Sebut Absen Jakmania Tak Patahkan Semangat Persija Jakarta di Manahan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Lawan Zambia di Laga Perdana Piala Dunia U-17, Nova Arianto Pakai Strategi Tak Biasa
-
Jadi Lawan Terberat Timnas Indonesia U-17, Brasil Usung Target Pesta Gol
-
5 Fakta Kemenangan 3-1 Manchester City: Erling Haaland Dekati 100 Gol
-
Bukan Shin Tae-yong, 2 Pelatih Asal Korea Selatan Mungkin Akan Dipanggil PSSI
-
Rating Calvin Verdonk: Tampil Solid, Bawa Lille Naik Peringkat di Klasemen Ligue 1
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar