Suara.com - Napoli berhasil memastikan diri lolos ke 16 besar Champions League meski babak penyisihan grup masih tersisa dua matchday setelah berpesta gol ke gawang Ajax Amsterdam, Kamis (13/10/2022) dini hari WIB.
Duel Napoli vs Ajax tersaji dalam matchday keempat Grup A Champions League 2022-2023. Dalam pertandingan di Stadion Diego Armando Maradona, Naples itu, Partenopei menghancurkan tamunya dengan skor 4-2.
Empat gol Napoli masing-masing dicetak oleh Hirving Lozano, Giacomo Raspadori, Khvicha Kvaratskhelia dan Victor Oshimen, sedangkan dua gol Ajax dicetak oleh Davy Klaassen dan Steven Bergwijn.
Kemenangan ini memastikan Napoli menjadi tim pertama dari Grup A yang lolos ke babak 16 besar Champions League 2022-2023.
Napoli menyapu bersih empat pertandingan dengan empat kemenangan dan unggul tiga poin di atas Liverpool, sedangkan Ajax tertahan pada peringkat tiga dengan tiga poin dari empat laga.
Jalannya Pertandingan
Pada menit keempat, Napoli sudah membuka keunggulan. Pergerakan Lozano dari sisi kanan membuatnya bemain satu dua dengan Piotr Zielinski. Lozano menuntaskan umpan dari rekannya itu dengan sundulan untuk mengubah kedudukan 1-0.
Ajax merespons pada menit ke-9 melalui beberapa serangan. Mulai dari tendangan Steven Bergwijn yang berhasil diselamatkan kiper Alex Meret, sampai tendangan jarak jauh Steven Berghuis yang masih melambung di atas gawang.
Pada menit ke-13 Ajax mendapatkan kesempatan lagi, namun kali ini dari situasi yang lebih terbuka.
Baca Juga: Juventus Terus Lanjutkan Tren Buruk, Allegri Tetap Kepala Batu, Ungkap Alasannya Menolak Mundur
Mohammed Kudus yang sudah cukup dekat dengan gawang melepas tendangan mendatar, tetapi laju bola melenceng terlalu jauh dari gawang Napoli.
Napoli menggandakan keunggulan pada menit ke-16. Aksi Khvicha Kvaratskhelia diakhiri dengan umpan matang kepada Giacomo Raspadori. Lewat satu gerakan, pemain timnas Italia itu lalu menendang bola yang tidak bisa dihentikan Remko Pasveer.
Selepas turun minum, Ajax yang langsung memegang kendali permainan berhasil mencetak gol pada menit ke-49.
Berawal dari umpan silang Calvin Bassey di sisi kiri, Klaassen menyundul bola dengan keras dan membuat Ajax menipiskan ketertinggalan menjadi 1-2.
Napoli merespons ketika pada menit ke-57, tuan rumah nyaris menambah keunggulan melalui aksi Victor Osimhen yang baru masuk tujuh menit sebelumnya. Namun, sundulannya melambung di atas mistar.
Napoli akhirnya berhasil mencetak gol ketiga pada menit ke-61 melalui titik putih. Handball bek kanan Ajax Jurien Timber dikonfirmasi VAR. Kvaratskhelia yang maju sebagai eksekutor sukses menaklukkan Pasveer.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Rangers vs Liverpool: Hattrick Mohamed Salah Bantu The Reds Menang 7-1
-
Hasil Barcelona vs Inter Milan: Gol Telat Lewandowski Perpanjang Napas Blaugrana di Champions League
-
Rangers vs Liverpool: Ancaman Pemecatan Mulai Hantui Jurgen Klopp
-
Dapat 20 Jahitan di Wajah, Antonio Rudiger Terancam Absen di Laga Real Madrid vs Barcelona
-
Setia Bersama Inter, Lautaro Martinez Tak Menyesal Tolak Pinangan Barcelona
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Dortmund dan Dua Mantan Timnas Kolaborasi Tempa 40 Bintang Muda
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti