Suara.com - Berikut jadwal bola malam ini, Minggu hingga Senin (16/1/2023) dini hari WIB yang akan menyajikan rangkaian pertandingan dari Liga Inggris hingga Piala Super Spanyol. Ada Real Madrid vs Barcelona hingga Tottenham vs Arsenal.
Dari Piala Super Spanyol 2023, duel klasik bertajuk el clasico akan tersaji di partai final yang akan berlangsung di King Fahd International Stadium, Arab Saudi, Senin (16/1/2023) dini hari WIB ini.
Bagi Real Madrid, ini akan menjadi trofi kedua setelah Piala Super Eropa yang mereka raih Agustus tahun lalu.
Sementara bagi Barcelona, Piala Super Spanyol akan menjadi trofi pertama musim ini dan trofi pertama bagi Xavi Hernandez sebagai pelatih.
Perjalanan Real Madrid dan Barcelona menuju partai final Piala Super Spanyol musim ini terbilang cukup melelahkan. Keduanya gagal meraih kemenangan di waktu normal dan harus mengakhiri laga dengan drama adu penalti.
Real Madrid mengalahkan Valencia 4-3 dalam adu penalti setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit. Begitu pula dengan Barcelona yang bermain imbang 2-2 kontra Real Betis di 90 menit + extra time, dan menang 4-2 lewat adu penalti.
Berdasarkan catatan lima pertemuan terakhir, Real Madrid mendominasi dengan empat kemenangan. Termasuk di pertemuan pertama di La Liga musim ini di mana Los Blancos menang telak 3-1 di Santiago Bernabeu.
Di laga lain, duel Tottenham vs Arsenal dalam derbi London akan tersaji pada pekan ke-20 Liga Inggris 2022-2023.
Pertandingan ini bakal berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu (15/1/2023) mulai pukul 23.30 WIB.
Baca Juga: Profil Joao Mendes, Anak Ronaldinho yang Trial untuk Gabung Akademi Barcelona
Laga ini diprediksi akan berlangsung ketat dan seru. Tottenham ingin mengamankan tiga poin guna menembus empat besar. Sementara itu, Arsenal bertekad memenangi laga ini dan mengamankan posisi mereka di puncak klasemen.
Tottenham pun menatap laga ini dengan kepercayaan diri yang baik setelah menang tanpa kebobolan dalam dua laga terakhirnya.
Spurs sukses menghantam Crystal Palace 4-0 di liga, kemudian mengatasi Portsmouth 1-0 di Piala FA di mana Harry Kane menyumbang tiga gol dalam periode tersebut.
Sementara Arsenal juga datang dengan tekad membidik tiga poin di kandang Tottenham. Skuat besutan Mikel Arteta ini menang di laga terakhirnya setelah menundukkan Oxford United dengan 3-0 di ajang Piala FA.
Sedangkan dalam laga tandang terakhirnya di Premier League, Arsenal memukul Brighton 4-2. Kini The Gunners mencoba membidik tiga poin.
Meski demikian, Arsenal punya tugas berat di laga derby ini. Pasalnya, The Gunners tercatat selalu kalah dalam tiga Derby London Utara terakhir di markas Tottenham.
Berita Terkait
-
Chelsea Tikung Arsenal dalam Perburuan Mykhailo Mudryk dari Shakhtar Donetsk
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Susunan Pemain, Head to Head dan Skor
-
Jelang Final Super Spanyol, Xavi: Madrid Diuntungkan Secara Psikologis
-
Momen Rodrygo Goes Gemetar Saat Ketemu Cristiano Ronaldo
-
Benzema Siap Tampil di Final Piala Super Spanyol Hadapi Barcelona
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan