Suara.com - Laga penutup pekan 26 BRI Liga 1 akan menyajikan duel Persebaya vs PSM Makassar. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Joko Samudro, Jumat (24/02/2023), dan dijadwalkan kick-off pada pukul 15.00 WIB.
Pertandingan tersebut di prediksi babak berlangsung sengit mengingat PSM Makassar bertekad membawa pulang tiga poin demi memantapkan posisinya di puncak klasemen sementara BRI Liga 1. Begitu pula dengan Persebaya yang tidak lagi ingin kehilangan poin demi menjaga asa finis di papan atas.
Sebagaimana diketahui, PSM Makassar saat ini bertengger di puncak klasemen dengan koleksi 53 poin dari 25 laga. Sedangkan Persebaya di posisi tujuh dengan 37 poin dari 23 pertandingan.
PSM Makassar saat ini tengah "on fire". Di lima pertandingan terakhir, tim berjuluk Juku Eja tidak terkalahkan dan menyapu bersih 15 poin.
Tiga dari 15 poin tersebut bahkan diperoleh dari markas Persib Bandung, yang ketika itu belum menelan kekalahan di 15 pertandingan.
Berbeda dengan PSM, Persebaya justru menelan kekalahan pekan lalu. Bajul Ijo dipermalukan Bali United dengan empat gol tanpa balas. Kekalahan yang pada akhirnya menghentikan tren kemenangan beruntun tim besutan Aji Santoso.
Meski demikian, Pelatih PSM Bernardo Tavares tidak ingin memandang Persebaya sebelah mata. Apalagi Juku Eja memiliki catatan kurang apik di laga tandang kontra Persebaya.
"Persebaya baru kalah dari Bali (United) tapi menurut saya itu bukan gambaran asli kekuatan mereka," jelas Tavares.
"Saya tahu catatan statistik sebelumnya. PSM tidak pernah menang di sini. Tentu saja harapan saya, catatan-catatan sejarah akan berubah dan memihak kepada kami," sambungnya.
Baca Juga: Hadapi Persib Bandung, Rahmad Darmawan Minta Pemain Barito Putera Tunjukkan Karakter
Di kubu Persebaya, Pelatih Aji Santoso mengakui tidak akan mudah mempertahankan poin dari PSM di laga kandang kali ini. Apalagi menurutnya mental para penggawa Bajul Ijo butuh didongkrak usai kekalahan memalukan pekan lalu.
Namun ia tetap optimistis. Apalagi di laga ini dua pemain andalannya, Paulo Victor dan Sho Yamamoto, sudah pulih dari cedera dan siap tempur.
“PSM Makassar memiliki fighting spirit yang bagus, memiliki pemain yang cepat. Saya akan antisipasi itu,” kata Aji.
"Lupakan kekalahan, fokus lawan PSM Makassar. Meski hanya ada waktu recovery empat hari tidak ada masalah. Itu sangat cukup,” tegasnya.
Prediksi Susunan Pemain
Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Alta Ballah, Leo Lelis, Rizky Ridho; M. Hidayat, Alwi Slamat, Ze Valente; Supriadi, Ahmad Nufiandani, Michael Rumere.
Berita Terkait
-
Persebaya vs PSM Makassar, Aji Santoso Bertekad Tuntaskan Dendam
-
Bernardo Tavares Yakin Laga Persebaya vs PSM Makassar Bakal Berlangsung Alot
-
Tingkah Pemain Asing Persib Bikin Geram, Putu Gede: Daisuke Sato Bagus Main Sinetron
-
Persebaya vs PSM Makassar, Aji Santoso Waspadai Kecepatan Pemain Juku Eja
-
Paulo Victor dan Sho Yamamoto Siap Tempur, Amunisi Persebaya Makin Lengkap Jelang Hadapi PSM Makassar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Semua Anggota Exco FA Malaysia Resmi Mundur, Kenapa?
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City
-
Maarten Paes Ternyata Juga Dibidik Feyenoord
-
Naturalisasi Baru, Eks Pemain Timnas Slovakia U-21 Ubah Warga Negara Jadi Vietnam
-
Hitung-hitungan Maarten Paes Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam, Apa Saja Aturannya?
-
Dirumorkan ke Super League, Mauro Zijlstra Justru Jadi Pahlawan Kemenangan FC Volendam
-
Skenario Timnas Futsal Indonesia Lolos Perempatfinal Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini
-
Jose Mourinho Bongkar Strategi Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Maarten Paes Tiba di Markas Ajax Amsterdam, Langsung Senyam Senyum
-
Kiper Benfica Bingung Bisa Bobol Gawang Real Madrid