Suara.com - Bhayangkara FC berhasil mengamankan tiga poin usai pecundangi Bali United dalam pekan ke-30 BRI Liga 1 2022/2023, Sabtu (11/3/2023). Bermain di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bhayangkara FC menang 3-1.
Tambahan tiga poin membuat The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- menempati posisi tujuh dengan 44 poin. Sementara Bali United ada di atasnya dengan 47 angka.
Jalannya pertandingan
Duel antara Bhayangkara FC kontra Bali United sudah menarik sejak dimulai. Kedua kesebelasan memainkan sepak bola menyerang hingga terciptanya jual beli serangan.
Gol cepat diciptakan Bhayangkara FC pada menit kesembilan. Tembakan Sani Rizki Fauzi tidak bisa dimentahkan oleh kiper Bali United Nadeo Argawinata.
Tertinggal 0-1 memaksa Bali United melakukan tekanan. Tim asuhan Stefano Cugurra membuat gawang Bhayangkara FC kedodoran, meski sangat sulit melakukan tembakan untuk bisa mencetak angka.
Gol penyama kedudukan baru tercipta jelang turun minum. Privat Mbarga yang memanfaatkan kemelut di depan gawang sukses mengubah kedudukan menjadi 1-1.
Tidak ada gol lagi sampai dengan turun minum. Bhayangkara FC sementara sama kuat dengan Bali United 1-1.
Babak kedua jalannya pertandingan masih sama ketat seperti sebelumnya. Bhayangkara FC dan Bali United sama-sama berambisi mencetak gol ke gawang lawan masing-masing.
Baca Juga: Jamu PSS Sleman, Kemenangan Harga Mati bagi Madura United
Bhayangkara FC mencetak gol pada menit ke-62. Umpan Matias Mier dari tendangan penjuru diteruskan oleh sundulan Dendy Sulistyawan yang mengubah kedudukan menjadi 2-1.
Unggul tidak membuat Bhayangkara FC mengendurkan serangan. The Guardian tetap memberikan tekanan kepada Serdadu Tridatu di sisa pertandingan yang ada.
Justru Bali United kesulitan menyerang. Ilija Spasojevic dan kawan-kawan menanti momentum yang pas buat counter attack.
Bhayangkara FC terus berupaya untuk menyamakan kedudukan. Beberapa peluang didapatkan meski sulit dijadikan sebuah gol.
Justru Bhayangkara FC menambah kedudukan menjadi 3-1. Pemain asing Bhayangkara FC Alex Martins sukses getarkan gawang Bali United.
Upaya mencetak gol masih dilakukan kedua kesebelasan. Namun, sampai peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan skor 3-1 buat kemenangan Bhayangkara FC tidak berubah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa
-
Dedi Kusnandar Comeback! Bojan Hodak Siapkan Peran Vital Gantikan Marc Klok di Persib
-
Persib Bandung Pantang Jemawa, Bojan Hodak Anggap Persis Solo Tim Berbahaya di Tangan Coach Milo