Suara.com - Pertandingan pembuka pekan ke-31 BRI Liga 1 akan mempertemukan Persija vs PSIS Semarang. Macan Kemayoran akan menjamu Laskar Mahesa Jenar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kamis (16/03/2023) pukul 15.00 WIB.
Pertandingan Persija vs PSIS Semarang diprediksi akan berlangsung ketat mengingat kedua tim sama-sama bertekad tidak ingin lagi terpeleset dan kembali ke jalur kemenangan.
Sebagaimana diketahui, jelang laga ini performa Persija dan PSIS Semarang inkonsisten. Kedua tim sama-sama menelan kekalahan di sejumlah pertandingan.
Persija menelan tiga kekalahan dari lima pertandingan terakhirnya. Tim besutan Thomas Doll hanya mampu mendulang empat poin dari potensi 15 poin di lima laga tersebut.
PSIS Semarang lebih parah dari Persija. Di lima laga terakhir, Laskar Mahesa Jenar hanya mampu mendulang dua poin.
Pekan lalu PSIS, yang di dua laga sebelumnya menelan kekalahan beruntun dari Bhayangkara FC dan Madura United, bahkan dibantai Borneo FC dengan skor telak 6-1.
Terlepas dari hasil buruk tersebut, kedua tim memiliki catatan pertemuan yang cukup berimbang yaitu dengan masing-masing membukukan dua kemenangan dan satu hasil imbang.
Di putaran pertama musim ini, PSIS lebih perkasa dari Persija. Dalam laga yang digelar di Semarang pada 13 Desember tahun lalu, Laskar Mahesa Jenar menang meyakinkan dengan skor 2-0.
Di laga tersebut PSIS memetik kemenangan berkat gol Riyan Ardiansyah di menit 20 dan gol bunuh diri Al Hamra Hehanusa di menit 22.
Baca Juga: BRI Liga 1: Tak Gentar Hadapi Persija, PSIS Semarang Bidik Poin Penuh di Wibawa Mukti
Akankah PSIS mampu mengalahkan Persija untuk kedua kalinya di BRI Liga 1 musim ini, atau justru Persija yang berhasil membalas kekalahan di putaran pertama? Kita nantikan saja.
Prediksi Susunan Pemain
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany; Ondrej Kudela, Muhammad Ferrari, Dandi Maulana; Firza Andika, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu, Birrul Walidain; Dony Pamungkas, Riko Simanjuntak, Aji Kusuma.
Pelatih: Thomas Doll.
PSIS Semarang (4-3-3): Ray Redondo; Taufik Hidayat, Alfeandra Dewangga, Bayu Fiqri, Fredyan Wahyu; Luthfi Kamal, Ryo Fujii, Septian David; Taisei Marukawa, Wawan Febrianto, Rizky Dwi.
Pelatih: Gilbert Agius.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso, Arbeloa Jadi Pengganti: Keputusan Tepat atau Terburu-buru?
-
Hari Ini John Herdman Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Pukul 09.00 WIB
-
Kegilaan Justin Hubner, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan dan Cetak Gol!
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih