Suara.com - Duel Manchester City vs Burnley akan digelar di Etihad Stadium, Minggu (19/3/2023) pukul 00.45 WIB. Kedua tim akan saling bunuh di babak perempat final FA Cup
Manchester City dan Burnley pastinya sama-sama mengincar kemenangan untuk tampil di semfinal FA Cup. Fakta jika pertandingan nanti bakal berlangsung sengit.
Apalagi di laga ini legenda hidup Manchester City Vincent Kompany akan kembali ke Etihad Stadium. Bukan untuk mendukung The Citizens, melainkan untuk 'membunuh' tim besutan Josep Guardiola.
Sebagaimana diketahui, Burnley saat ini ditangani Kompany yang merupakan eks kapten City. Di bawah komando pelatih asal Belgia itu, Burnley yang kini bermain di kasta kedua Liga Inggris, Championship, tampil impresif.
Kompany tidak hanya membawa Burnley ke puncak klasemen Championship, yang membuka peluang mereka kembali ke Liga Premier musim depan, akan tetapi juga siap membawa The Clarets melangkah lebih jauh di FA Cup 2022/23.
Untuk mengalahkan Manchester City memang tidak mudah. Namun apapun bisa terjadi dalam sepak bola, apalagi The Clarets, yang menyandang status underdog, bisa dipastikan bakal tampil tanpa beban di laga ini.
Manchester City yang tengah on fire adalah tim unggulan di laga ini. Keganasan mereka di sejumlah laga terakhir menjadi sinyal jika mereka adalah tim yang paling berpeluang untuk meraih tiket semifinal di laga ini.
The Citizens menatap laga ini dengan penuh percaya diri usai memastikan satu tempat di perempat final Liga Champions usai membantai RB Leipzig dengan skor telak 7-0 di leg kedua.
City juga mengantongi catatan impresif atas Burnley. Di lima pertemuan terakhir kedua tim, City menyapu bersih kemenangan.
Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Manchester City vs Burnley.
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
Terkini
-
Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
-
FIFA Matchday November: Patrick Kluivert Out, Indra Sjafri In
-
Dean James Dikritik Pedas Usai Lawan Aston Villa: Seperti Pemain Amatir
-
Misi Mustahil Kevin Diks Redam Harry Kane, Pelatih Gladbach Bilang Begini
-
Virgil van Dijk Ungkap Pertemuan Rahasia Usai Liverpool Dihancurkan MU
-
Prediksi Borussia Monchengladbach vs Bayern Munich: Kevin Diks Lawan Harry Kane
-
Pelatih Prancis Cibir Mental Calvin Verdonk Cs: Mereka Harus Ngaca!
-
Scott Carson Pensiun: 6 Tahun di Manchester City, Hanya 2 Kali Main!
-
Lika Liku Karier Dean James: Diusir Ajax, Tubuh Penuh Tato hingga Nomor Keramat
-
Di Saat Calvin Verdonk Cetak Assist, Pelatih Lille: Pilihan Saya Tidak Tepat