Suara.com - Sejumlah pemain Timnas Indonesia tampil cemerlang saat berhasil menggulung Timnas Burundi pada pertemuan pertama di FIFA Matchday Maret, pekan kemarin.
Timnas Indonesia sukses mengalahkan Burundi dengan skor telak 3-1 pada Sabtu (25/3/2023) malam WIB di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Adapun ketiga gol Timnas Indonesia dicetak oleh Yakob Sayuri (6'), Dendy Sulistyawan (14'), dan Rizky Ridho (44'). Sedangkan satu gol balasan Burundi dicetak oleh Pacifique Niyongabire yang mencetak gol pada menit ke-51.
Selain para pencetak gol, berikut beberapa pemain Timnas Indonesia yang tampil cemerlang saat melawan Burundi.
Para pemain-pemain ini diharapkan tetap bisa menunjukkan performa serupa saat Timnas Indonesia menghadapi Burundi pada laga kedua FIFA Matchday di lokasi yang sama, Selasa (28/3).
1. Jordi Amat
Nama eks pemain Swansea City tersebut bahkan sempat trending di media sosial Twitter usai penampilannya dinilai sangat impresif saat melawan Burundi.
Amat yang bermain bersama Rizky Ridho dan Elkan Baggott di lini belakang, sukses menunjukkan penampilan yang begitu kokoh sehingga para pemain Burundi kesulitan membuat peluang berbahaya.
Meski pada akhirnya Timnas Indonesia kebobolan satu gol, Shin Tae-yong mengaku sangat puas dengan penampilan dari Jordi Amat dan barisan pertahanan Timnas Indonesia.
Baca Juga: Erick Thohir Jumpa Shayne Pattynama: Makan Nasi Goreng Sama Pepes Ikan Kecombrang
2. Yakob Sayuri
Tampil sebagai starter, Yakob Sayuri sukses menampilkan performa konsisten sepanjang berada di lapangan. Pemain PSM Makassar ini juga membuka keunggulan Timnas Indonesia.
Selain tampil apik saat menyerang, Yakob Sayuri juga terbilang sukses dalam membantu pertahanan saat diperlukan. Ia dengan disiplin meng-cover Asnawi Mangkualam di sektor sebelah kanan.
3. Stefano Lilipaly
Stefano Lilipaly membuktikan bahwa dirinya belum habis, pemain yang dipanggil menggantikan Egy Maulana Vikri tersebut menunjukkan penampilan cemerlang sepanjang laga.
Meski tak mencetak gol, Lilipaly beberapa kali mendapatkan peluang matang untuk mencetak angka. Selain itu, pemain Borneo FC tersebut juga bisa menjadi kreator serangan.
Berita Terkait
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Kevin Diks Cetak Gol Penalti Bawa Monchengladbach Menang Telak 4-0 Atas Augsburg di Liga Jerman
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Rizky Ridho Siap Balas Dendam ke Persib Bandung: Kami Tunggu di Jakarta