Suara.com - Tottenham Hotspur dan Newcastle United sama-sama meraih kemenangan penting di pekan ke-30 Liga Inggris yang terus menghidupkan kans mereka finis empat besar. Tottenham mengalahkan Brighton 2-1, sementara Newcastle menang di kandang Brentford dengan skor serupa, Sabtu (8/4/2023) malam WIB.
Main kandang di Stadion Tottenham Hotspur, Son Heung-min sukses membawa Tottenham memimpin di menit ke-10. Brighton kemudian menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke-34 lewat Lewis Dunk.
Pada menit ke-60, Tottenham dan Brighton sama-sama kehilangan pelatihnya. Roberto De Zebri dari Brighton dan caretaker Spurs, Cristian Stellini diganjar kartu merah karena perselisihan di pinggir lapangan.
Harry Kane lantas sukses mempersembahkan kemenangan untuk Tottenham usai mencetak gol penentu pada menit ke-79.
Brighton sendiri sejatinya tampil apik sepanjang laga, dengan dua gol mereka dianulir VAR, sekali percobaan membentur tiang gawang, serta appeal penalti mereka dimentahkan VAR meski terlihat cukup jelas. D
Dengan kemenangan ini, Tottenham menjaga asa mereka finis di empat besar. Spurs saat ini ada di posisi kelima dengan 53 poin dari 30 laga, cuma kalah tiga angka dari Manchester United (29 laga) di posisi keempat.
Sementara itu, Brighton melorot ke posisi ketujuh dengan 46 poin dari 28 pertandingan.
Di tempat lain, Newcastle United meraih kemenangan tipis 2-1 atas tuan rumah Brentford di London pada laga yang dimainkan bersamaan.
Di akhir babak pertama, Ivan Toney membawa Brentford unggul lewat sepakan penalti.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Frank Lampard Debut Pelatih Interim, Chelsea Tak Berdaya di Kandang Wolves
Newcastle menyamakan kedudukan sembilan menit selepas jeda. Bola tembakan Joelinton mengenai kaki kiper Brentford, David Raya, dan masuk ke dalam gawang.
Tim tamu membalikkan keadaan pada menit ke-61. Alexander Isak mengontrol bola umpan Wilson, sebelum menyarangkan bola ke gawan Brentford.
Tambahan tiga angka membuat Newcastle kini mengoleksi 56 poin. Tim asuhan Eddie Howe ini kembali ke posisi tiga dengan 56 poin, menggeser Manchester United yang punya poin serupa tapi kalah selisih gol.
Hasil Liga Inggris, Sabtu (8/4/2023) malam WIB:
Manchester United 1-0 Everton
Aston Villa 2-0 Nottingham Forest
Tag
Berita Terkait
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Ajaib! Elkan Baggott Malah Bersinar saat Timnas Indonesia Lagi Terpuruk
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Eks MU Peringatkan Arsenal: Jangan Remehkan Manchester City!
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
78 Persen Umpan Akurat Dean James Gagal Selamatkan Go Ahead Eagles dari Kekalahan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan di Selangor, Adam Alis: This is Persib!
-
Comeback Dramatis di Selangor FC, Bojan Hodak Akui Persib Gagal Fokus di Awal Laga
-
Calvin Verdonk Main Solid, Tapi Lille Tumbang dari Slavia Praha
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga