Suara.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang setelah tergabung dalam Grup D Piala Asia 2023. Ini akan jadi lanjutan dari persaingan antara Sandy Walsh dan Kaoru Mitoma.
Skuad Garuda dipastikan masuk Grup D bersama Jepang, Iraq dan Vietnam setelah rampungnya drawing fase grup Piala Asia 2023 di Katara Open House, Doha, Qatar, pada Kamis (11/5/2023) malam WIB.
Duel Timnas Indonesia vs Jepang diperkirakan akan menarik banyak perhatian. Sandy Walsh selaku pemain naturalisasi, sekali lagi akan menghadapi winger lincah Samurai Biru, Kaoru Mitoma.
Tercatat, Sandy dan Mitoma pernah sama-sama berkarier di Liga Belgia tepatnya pada musim 2021/2022. Saat itu Sandy sudah memperkuat KV Mechelen dan Mitoma bermain untuk Royal Union Saint-Gilloise.
Menyitat data Transfermarkt, pada musim 2021/2022, Royal Union Saint-Gilloise dan KV Mechelen saling berhadapan sebanyak empat kali.
Namun, Sandy dan Mitoma tercatat cuma saling bertemu di atas lapangan dalam satu kesempatan, sebagaimana dilansir dari BolaTimes--jaringan Suara.com, Jumat (12/5/2023).
Pasalnya di pertemuan pertama yang terjadi 23 Agustus 2021 dalam Liga Belgia, Mitoma tidak bermain. Di sisi lain, Sandy Walsh tampil penuh 90 menit dan membantu KV Mechelen menang 3-1.
Kemudian pertemuan kedua antara Royal Union vs KV Mechelen 27 Oktober 2021 di Piala Belgia giliran Sandy Walsh yang tak bermain dan Mitoma bermain.
Nah, duel antara Sandy Walsh dan Mitoma terjadi pada 12 Desember di Liga Belgia. Kedua pemain itu sama-sama tampil penuh.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023: Menanti Duel Sandy Walsh vs Kaoru Mitoma di Qatar
Sayangnya kala itu KV Mechelen tumbang atas Royal Union dengan skor 2-0. Artinya Sandy Walsh kalah dalam menghadapi Mitoma yang kini tengah bersinar bersama klub Liga Inggris, Brighton & Hove Albion.
Nah, Sandy Walsh kini memiliki kesempatan untuk membalas kekalahan dari Kaoru Mitoma saat Timnas Indonesia menghadapi Jepang di Piala Asia 2023.
Meski demikian, melihat peringkat dunia dan kprah kedua negara dalam beberapa tahun terakhir, tekad Sandy untuk revans akan sangat berat.
Timnas Jepang saat ini menduduki ranking 20 dunia atau peringkat pertama di kawasan Asia. Sementara Indonesia masih terbenam di urutan 149.
Berita Terkait
-
Sempat Cedera, Bagas Kaffa Ungkap Kondisi Terkini Jelang Hadapi Vietnam di Semifinal SEA Games 2023
-
Bukan Timnas Indonesia, Jepang Lebih Waspadai Vietnam di Piala Asia 2023, Apa Alasannya?
-
Vietnam Tuding Jadwal Semifinal SEA Games 2023 Untungkan Timnas Indonesia
-
3 Keuntungan Timnas Indonesia Jelang Lawan Vietnam di Semifinal SEA Games 2023, Perbesar Peluang Menang?
-
Momen Kamboja Dapat Bantuan Wasit Saat Hadapi Timnas Indonesia, Tetap Saja Gagal ke Semifinal
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Tak Ubah Formasi Lawan Brasil, Nova Arianto: Jangan Takut Sebelum Bertanding!
-
Dihabisi Zambia 1-3, Timnas Indonesia U-17 Belum di Level Piala Dunia?
-
Marselino Ferdinan Dibanjiri Dukungan Usai AS Trencin Dibantai di Liga Slovakia
-
Media Vietnam Sindir Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Gagal di Pembuka Piala Dunia U-17 2025
-
Timnas Indonesia U-17 Jadi Tim Asia yang Kebobolan Selisih 2 Gol di Laga Perdana
-
Performa Ganas Calvin Verdonk, Bikin Lille Terus Konsisten di Eropa
-
Dua Fakta di Balik Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas