Suara.com - Bayern Munich kalah 1-3 dari RB Leipzig di hadapan suporter mereka sendiri dalam lanjutan Bundesliga atau Liga Jerman 2022/2023 di Allianz Arena, Sabtu (21/5/2023) malam WIB. Bayern terancam nirgelar musim ini bersama sang pelatih, Thomas Tuchel.
Klub berjuluk FC Hollywood itu kini memainkan babak drama getir karena terancam tak dapat mengangkat trofi Bundesliga yang selama ini telah mereka rayakan dalam 10 musim beruntun.
Tak hanya di situ, seusai gagal di Liga Champions dan DFB Pokal, praktis klub Bavarians itu bakal gigit jari karena bisa saja tidak memenangkan satu pun trofi di musim ini.
Babak baru dari drama di klub berjuluk Die Roten itu juga tergantung pada kompetitor terdekat sekaligus sang rival abadi, Borussia Dortmund yang masih menyisakan dua laga yang belum dimainkan di Bundesliga.
Dortmund dapat menjadi antagonis bagi Bayern apabila berhasil mengumpulkan enam poin penuh saat melawan Augsburg pada Minggu (21/5) malam WIB dan Mainz (27/5).
Bayern dengan koleksi 68 poin, kini berada di puncak klasemen namun gagal memperlebar selisih satu poin dari Dortmund yang masih memiliki satu pertandingan yang belum dimainkan.
FC Hollywood sejatinya tampil inkonsisten sejak penunjukan pelatih baru Thomas Tuchel pada Maret lalu.
Selain langsung tersingkir dari DFB Pokal melawan Freidburg, Thomas Tuchel gagal mempertahankan delapan kemenangan beruntun Die Roten di Liga Champions dan kandas di babak perempat final melawan Manchester City.
Penunjukan Thomas Tuchel tak seperti mimpi indah dari jajaran manajer FC Hollywood yang berambisi merengkuh treble winner atau tiga trofi major dalam satu musim.
Baca Juga: Dibungkam RB Leipzig, Bayern Munich Terancam Gagal Juara Bundesliga 2022-2023
Gagal Kuasai Ruang Ganti
Tuchel memang taktikal yang bisa meramu berbagai strategi, tetapi manajer Bayern lupa akan problema dari pelatih asal Jerman itu di klub-klub sebelumnya yang gagal menguasai ruang ganti pemain.
Di klub sebelumnya bersama dengan Paris Saint Germain (PSG) yang notabene diisi oleh skuad penuh dengan mega bintang, Tuchel kerap bersitegang dengan para pemainnya.
Secara terang-terangan ke media Tuchel memang mengatakan tidak mudah mengatur pemain sekaliber Neymar Jr dan Kylian Mbappe dalam satu tim.
"Tidak mudah untuk mengaturnya (Neymar) sama sekali!" kata Tuchel pada 26 November 2019.
Lalu di Bayern, belum genap melatih selama sebulan, Tuchel yang meramu skuad mewah dihadapkan pada pertikaian antara pemainnya sendiri, Sadio Mane dan Leroy Sane seusai laga perempat final Liga Champions melawan Manchester City.
Berita Terkait
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
-
Kompny Yakin! Bayern Muenchen Siap Tumbangkan Juara Bertahan Liga Champions
-
Manuel Neuer Tak Gentar dengan Gertakan PSG: Kami Tak Takut!
-
PSG Optimis Akhiri Rekor 15 Laga Tak Terkalahkan Bayern Munich di Liga Champions
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Di Balik Kekecewaan Lawan Zambia, Mathew Baker Justru Terpukau Oleh Hal Ini
-
Kronologi Pelatih FK Radnicki, Mladen Zizovic Wafat di Tengah Pertandingan
-
Anak Ajaib Arsenal, Max Dowman Pecahkan Rekor Liga Champions
-
Takut Bukan Pilihan! Gelandang Timnas Indonesia U-17 Tak Gentar Hadapi Brasil
-
Bocoran Asal Negara Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru
-
Media Zambia Bangga Negaranya Bisa Hancurkan Timnas Indonesia U-17
-
BOCOR! 5 Orang Tolak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Siapa Saja?
-
Xabi Alonso Sebut Biang Kerok Kekalahan Real Madrid dari Liverpool di Liga Champions
-
Wenger Sebut Bayern dan PSG Bisa Jegal Ambisi Arsenal Juara Liga Champions
-
Kalkulasi Peluang Timnas Indonesia U-17 Lolos ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025