Suara.com - Bali United membidik tambahan dua pemain asing untuk memenuhi regulasi baru di Liga 1 musim depan. Pelatih Teco mengatakan Serdadu Tridatu baru memiliki empat pemain asing jelang musim anyar.
Empat pemain asing itu yakni Privat Mbarga, Eber Bessa, Brwa Nouri dan terakhir Adilson Maringa yang baru bergabung pada 18 Mei lalu dan langsung mengikuti sesi latihan besoknya di Training Center Pantai Purnama, Gianyar, Bali.
Dua pemain lokal anyar sudah lebih dulu diumumkan yakni Tegar Infatrie dan Taufik Hidayat dan mengikuti latihan perdana bersama tim pada 15 Mei.
Sehingga hingga saat ini, klub yang bermarkas di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar itu baru mengumumkan tiga pemain baru di bursa transfer jelang Liga Indonesia 2023/2024.
“Mereka bertiga sudah ikut latihan dalam tim dan mereka bisa kerja keras di latihan. Mereka hanya butuh waktu saja untuk bisa lebih adaptasi dengan tim saat ini,” kata Teco seperti dimuat Antara, Rabu (24/5/2023).
Pelatih asal Brasil bernama asli Stefano Cugurra itu berharap kepada ketiga pemain barunya untuk bisa menikmati setiap proses latihan yang diberikan tim pelatih.
Ia pun meminta ketiganya memperdalam adaptasi bersama tim baru dan menikmati setiap latihan.
“Saat ini memang tim belum latihan taktikal, masih kepada latihan fisik dan mereka mengikuti semuanya dengan baik untuk bisa memberikan yang terbaik di beberapa kompetisi kedepan,” katanya.
Dengan kuota pemain asing yang berubah menjadi enam orang (5+1) sesuai aturan baru kompetisi musim mendatang, menandakan skuad Bali United masih belum lengkap.
Baca Juga: Arema FC Amankan Servis Penyerang Brasil Gustavo Almeida
Untuk itu, Bali United memperkirakan dua pemain asing belum didatangkan untuk menyongsong dua laga terdekat, dengan yang pertama melawan Persebaya Surabaya pada 28 Mei di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dalam laga uji coba.
Kemudian, laga kedua yakni melawan PSM Makassar pada babak play-off internal penentuan wakil Indonesia berlaga di Liga Champions AFC 2023/2024.
Leg ertama laga melawan PSM akan berlangsung pada 6 Juni di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Kemudian leg kedua akan dilaksanakan pada 10 Juni di Stadion B J Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan.
Berita Terkait
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Pulih dari Cedera, Shayne Pattynama Dirumorkan Merapat ke Liga Indonesia?
-
Perkuat Lini Depan, Bali United Resmi Datangkan Eks Penyerang Timnas Kosta Rika
-
Keputusan Kontroversial Masih Hantui Liga Indonesia, Ketua Komite Wasit PSSI Asal Jepang Minta Maaf
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman