Suara.com - Laga perebutan gelar Liga Europa 2022/23 antara Sevilla vs AS Roma akan tersaji di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023).
Laga hidup mati di partai puncak Liga Europa antara Sevilla vs AS Roma tersebut dijadwalkan kick-off pada pukul 02.00 WIB dan akan disiarkan langsung di SCTV atau bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan di akhir artikel.
Pertandingan di Puskas Arena dipastikan bakal berlangsung sengit mengingat kedua tim sama-sama membidik gelar juara.
Gelar Liga Europa musim ini bukan hanya akan menjadi gelar pertama kedua tim di akhir musim ini, akan tetapi akan menjadi jalan untuk tampil di kompetisi kasta tertinggi Eropa, Liga Champions, musim depan.
Sebagaimana diketahui, peluang Sevilla dan AS Roma untuk tampil di Liga Champions melalui jalur kompetisi domestik sudah tertutup.
Sevilla saat ini menempati posisi 11 klasemen La Liga dengan koleksi 49 poin dari 37 laga. Dengan satu laga tersisa, peluang terbaik mereka adalah finis di posisi tujuh. Itupun jika Osasuna, Athletic Bilbao, Girona dan Rayo Vallecano menelan kekalahan di laga pamungkas.
Sementara AS Roma yang mengantongi 60 poin dari 37 pertandingan saat ini berada di posisi enam. Dengan satu laga tersisa, Roma dipastikan tidak akan bisa menggusur AC Milan yang berada di posisi empat, batas zona Liga Champions, dengan 67 poin.
Bicara final Liga Europa, tidak bisa dipungkiri jika Sevilla adalah raja kompetisi kasta kedua Eropa. Tercatat, tim berjuluk Sevillistas sudah enam kali menjuarai kompetisi ini.
Mereka memenangi Liga Europa dari enam kesempatan final yang mereka dapatkan, yaitu tahun 2006, 2007, 2014, 2015, 2016 dan 2020. Dengan kata lain mereka belum pernah terkalahkan di final Liga Europa.
Baca Juga: Guardiola: Man City Kelelahan Mental Jelang Hadapi Manchester United di Final Piala FA
Hal tersebut dipastikan bakal menjadi motivasi bagi para penggawa Sevillistas, dan hal yang sangat diwaspadai skuad Giallorossi di laga ini.
Namun, pelatih Sevilla Jose Luis Mendilibar juga harus waspada karena allenatore Giallorossi Jose Mourinho memiliki catatan impresif di kancah Eropa.
Setiap kali mengantar tim masuk final, pelatih asal Portugal itu selalu berhasil merengkuh gelar. Ia juga tercatat sebagai satu-satunya pelatih yang sukses merengkuh gelar kompetisi Eropa semua kasta.
FC Porto pernah dibawanya menjuarai Liga Champions, begitu pula dengan Inter Milan. Di Liga Europa, Mou pernah mengangkat trofi bersama Manchester United.
Sedangkan bersama AS Roma musim lalu, Mou membawa Giallorossi memenangi kompetisi kasta ketiga Eropa, UEFA Conference League.
Partai final Liga Europa yang akan digelar di Hungaria juga akan menjadi pertemuan kedua bagi kedua tim di kompetisi kasta kedua Eropa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Benfica vs Real Madrid: Reuni Emosional Jose Mourinho dan Alvaro Arbeloa di Liga Champions
-
Dulu Ngaku Punya Darah Indonesia, Juwensley Onstein Ralat Kata-katanya usai Gabung Barcelona
-
Sebelum Gabung Persija, Shayne Pattynama Dapat Bisikan dari Bintang Persib Bandung
-
Dua Pemain Kunci Barcelona Absen Lawan Eks Klub Kevin Diks, Fermin Lopez Jadi Tumpuan
-
Darah Medan di Camp Nou: Juwensley Onstein Resmi Jalani Tes Medis di Barcelona
-
Dikritik Merumput di Liga Indonesia, Shayne Pattynama Tak Pernah Ragu Gabung Persija Jakarta
-
Selangkah Lagi ke Barcelona, Juwensley Onstein Bisa Dibujuk John Herdman Bela Timnas Indonesia?
-
Lelah dengan Drama Menit Akhir Pekan Lalu, Luis Enrique Semringah Jelang PSG Lawan Newcastle
-
Shayne Pattynama Punya Keyakinan Besar Sosok John Herdman Bisa Bawa Timnas Indonesia Sukses
-
Layvin Kurzawa ke Persib, PSG: Baheula di Paris, Ayeuna di Paris Van Java, Wilujeng Sumping Aa