Suara.com - Pemain belakang Paris Saint Germain (PSG) Sergio Ramos memutuskan meninggalkan klub di akhir musim usai kontraknya tak diperpanjang oleh klub yang bermarkas di ibu kota Paris tersebut.
Ramos didatangkan dari Real Madrid pada musim 2021 untuk mengisi jantung pertahanan PSG usai ditinggalkan bek berpengalaman Thiago Silva ke Chelsea.
"Besok adalah hari spesial, besok saya mengucapkan selamat tinggal pada tahap lain hidupku, selamat tinggal PSG," tulis Sergio Ramos dilansir dari media sosial resminya, Sabtu (3/6/2023).
Pada musim perdananya berseragam Le Parisiens, pemain tim nasional Spanyol itu lebih banyak berkutat dengan urusan cedera yang kerap kambuh dan membuatnya jarang tampil di lapangan.
"Terima kasih untuk dua tahun yang indah ini di mana saya bisa berpartisipasi dalam semua kejuaraan dan memberikan kemampuan terbaik dari diri saya," ungkap mantan kapten timnas Spanyol itu.
Bersama dengan PSG, pemain berusia 37 tahun itu telah menyumbangkan dua trofi Ligue 1 atau Liga Perancis di musim 2022 dan 2023, serta satu trofi Piala Super Perancis di musim 2022.
PSG dan Sergio Ramos tidak mencapai titik temu mengenai perpanjangan kontrak setelah PSG membuat kebijakan mengurangi sedikit biaya gaji pemain agar terhindar dari sanksi Financial Fair Play (FFP).
Kebijakan yang dikeluarkan PSG bakal mengorbankan sejumlah pemain bintang yang tak kunjung memperoleh pembaruan kontrak. Selain Sergio Ramos, Lionel Messi dikabarkan semakin dekat untuk menuju pintu keluar dari PSG.
Sebagai pengganti Sergio Ramos di lini belakang, PSG dirumorkan sudah menjajaki upaya mendatangkan bek Milan Skriniar yang masih memperkuat Inter Milan hingga akhir Juni.
Sementara itu, Sergio Ramos yang kini berstatus agen bebas dikaitkan dengan sejumlah kabar bakal merumput di Liga Arab menyusul rekan lamanya di Real Madrid Cristiano Ronaldo yang datang lebih dulu pada bursa transfer Januari. (ANTARA)
Baca Juga: Lagi! Lionel Messi Cetak Rekor Gila Kalahkan Cristiano Ronaldo
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Jordi Amat: Timnas Indonesia Tinggal 2 Langkah Lagi ke Piala Dunia
-
Resmi! Lionel Messi Balik ke Negeri Vrindavan Setelah 14 Tahun
-
Martin Keown Wanti-wanti Duo Bek Arsenal Jelang Derby London
-
Target Gila Nathan Tjoe-A-On: Bawa Indonesia ke Piala Dunia, Willem II ke Eredivisie
-
Alejandro Garnacho Bongkar Cerita Sedih Saat Berada di Neraka Setan Merah
-
Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Irak: Duel Kapten Muda Jay Idzes Lawan Veteran
-
Graham Arnold Ikuti Cara Herve Renard, Siapkan Strategi Rahasia Lawan Indonesia
-
Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Persiapan, Regulasi, hingga Jadwal
-
Rombongan Pertama Tiba! 5 Bintang Timnas Indonesia Sudah Mendarat di Arab Saudi
-
Irak Panik Jelang Lawan Timnas Indonesia, Media Dibungkam Dilarang Kritik