Suara.com - PSSI kebanjiran dukungan dari pihak swasta jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina. Salah satunya dari Aice Group, produsen es krim terpopuler di Asia Tenggara.
Dukungan dari Aice Group merupakan peran aktif dalam membangun ekosistem sepak bola nasional dari mulai pembinaan usia dini sampai profesional. Kerja sama Aice dan PSSI juga sudah diresmikan beberapa waktu lalu ketika Aice Group mengunjungi Ketua umum PSSI Erick Thohir.
Kunjungan ini turut dihadiri Chief Brand Officer Aice Group, Jason Liu, yang bersama-sama membahas dukungan kerjasama tentang sepakbola Indonesia dan dalam rangka menyukseskan pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (19/6/2023).
“Kami bangga dapat mewujudkan hal tersebut dengan menjadi sponsor resmi pertandingan Indonesia vs Argentina Dalam kalender FIFA Matchday pada bulan Juni. Tak hanya itu, selama pertandingan berlangsung kami juga akan membagikan ribuan produk es krim Aice kepada para pendukung setia sepakbola Indonesia,” kata Jason dalam keterangannya, Sabtu (17/6/2023).
"Kami melihat pertandingan akbar ini akan menjadi momentum untuk mendorong semangat talenta semangat sepakbola Indonesia dimana saat ini kesempatan mereka sangat terbuka lebar untuk berkiprah di dunia internasional."
"Sejalan dengan semangat ini, Aice berkomitmen untuk memberikan dukungan bersama PSSI dan Brand Ambassador nya yakni Lionel Messi untuk terus mendukung talenta muda sepakbola Indonesia." jelasnya.
Dukungan Aice Group tersebut disambut baik oleh Erick. Ia mengapresiasi konsistensi Aice Group dalam terlibat aktif membangun ekosistem sepakbola tanah air agar semakin berkualitas, profesional, dan mampu bersaing di kancah global.
"PSSI mengapresiasi dukungan tiada henti Aice Group dalam membangun sepak bola nasional yang berjenjang sejak usia dini hingga level profesional. Kami yakin rekam jejak panjang dan dedikasi Aice dalam berbagi kebahagiaan dalam dunia olahraga telah berhasil membangun karakter masyarakat untuk berlomba-lomba menjadi atlet nasional yang berprestasi," ujar Erick.
"Sinergi sektor swasta dengan PSSI merupakan salah satu resep jitu dalam menciptakan generasi emas sepak bola nasional untuk bersaing di level piala dunia nantinya," jelasnya.
Lebih lanjut, Aice Group membangun kampanye yang menarik di grass-root sepak bola. Aice menghadirkan program Gerakan 10rb es krim dan ratusan bola ke atlet sepak bola di Sekolah Sepak Bola (SSB) se-Jabodetabek.
"Gerakan 10 Ribu Es Krim dan Ratusan Bola hadir untuk mengapresiasi para atlet usia dini yang gigih berlatih sampai ke jenjang lebih tinggi dan sebagai upaya untuk mendukung anak-anak yang pastinya mengidolakan Lionel Messi sebagai pesepakbola kelas dunia yang memulai dari bawah hingga saat ini menjadi pahlawan olahraga, tidak hanya bagi negaranya Argentina tapi juga seluruh pecinta sepakbola di seluruh dunia," tutup Jason.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-20 Sengit, Nova Arianto: Saya yang Minta
-
Chelsea Satu Kemenangan di Desember 2025, Enzo Maresca Dipecat 2026?
-
HUT Jakarta ke-500, Persija Bakal Hadapi Juara Bundesliga
-
Hadapi Ratchaburi FC di 16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders
-
Ivar Jenner Segera Dicoret FC Utrecht