Suara.com - Beberapa negara ASEAN berhasil mendulang banyak gol saat melakoni laga FIFA Matchday Juni 2023. Produktivitas gol tinggi ini berbanding lurus dengan hasil positif yang didapatkan.
Setelah pertandingan FIFA Matchday Juni 2023 selesai, beberapa rangkuman memang sudah bisa didapatkan, termasuk jumlah gol dan jumlah kebobolan.
Dari sejumlah negara ASEAN yang berlaga, Timnas Indonesia paling mendapat sorotan karena mendatangkan lawan kelas atas yaitu Argentina.
Masing-masing negara ASEAN melangsungkan dua pertandingan uji coba yang masuk kalender FIFA. Hanya Kamboja yang cuma melangsungkan satu pertandingan uji coba
Lantas, tim ASEAN mana saja yang mencetak gol paling banyak di FIFA Matchday?
1. Malaysia
Malaysia tercatat menjadi negara ASEAN paling produktif di FIFA Matchday Juni 2023. Tak tanggung-tanggung, skuad Kim Pan-go itu total mencetak 14 gol dari dua laga.
Malaysia paling banyak mendulang gol saat membantai Papua Nugini pada Selasa (20/6/2023) dengan skor 10-0. Malaysia sebelumnya mengalahkan Kepulauan Solomon 4-1 pada Rabu (14/6).
2. Filipina, Thailand, Singapura
Ada tiga negara ASEAN yang masing-masing sama mencetak tiga gol di FIFA Matchday Juni 2023. Mereka adalah Filipina, Thailand, Singapura.
Filipina mencetak tiga gol usai dikalahkan Taiwan 2-3 dan menang 1-0 atas Nepal. Kemudian Thailand mencetak tiga gol usai ditahan imbang 2-2 Taiwan dan mengalahkan Hong Kong 1-0.
Sementara Singapura mencetak tiga gol usai hanya bermain imbang 1-1 dengan Kepulauan Solomon dan diimbangi Papua Nugini 2-2.
3. Myanmar, Vietnam
Vietnam dan Myanmar sama-sama mencetak dua gol di FIFA Matchday Juni 2023. Dua gol Myanmar dicetak saat mengalahkan Macau 2-0, sedangkan di laga kedua mereka dihantam China 0-4.
Kemudian Vietnam mencetak dua gol usai berhasil menang 1-0 di dua laga yang dijalani. Pertama mengalahkan Hong Kong dan menumbangkan Suriah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Guru Patrick Kluivert Sedang Dalam Masa-masa Sulit, Ada Apa?
-
Statistik Bicara: Ragnar Oratmangoen Super Efisien Saat Dender Hajar Royal Antwerp
-
Profil Ronny Pasla, dari Lapangan Tenis hingga Jadi Ikon di Bawah Mistar Timnas Indonesia
-
Ronny Pasla Meninggal Dunia, Kiper Legendaris Timnas Indonesia Pernah Bikin Pele Mati Kutu
-
Ronny Pasla Meninggal Dunia: Mengenang Kiper Indonesia yang Pernah Menepis Penalti Pele
-
Gol Ragnar Oratmangoen Bikin Klub Raksasa Liga Belgia Buang Pelatih
-
PSSI Ungkap Ciri-ciri Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Detik-detik Gol Bersejarah Ragnar Oratmangoen di Liga Belgia
-
Misteri Sakit Federico Barba, Sang Pemain Bingung Penyebabnya
-
Pelatih Emil Audero: Saya Senang, Ketika Mental Sedang Terpuruk