Suara.com - Niatan Manchester United untuk melakukan cuci gudang di bursa transfer musim panas ini menemui kendala. Salah satu pemain yang ingin dibuang, Fred, sepi peminat.
Manchester United diyakini memang ingin melepas beberapa pemain yang tak masuk rencana pelatih Erik ten Hag di bursa transfer kali ini.
Selain itu, The Red Devils juga ingin mengumpulkan dana untuk kembali membeli pemain setelah baru-baru ini mendatangkan Mason Mount dari Chelsea.
Untuk pos gelandang, Fred konon jadi salah satu pemain yang ingin dilego Manchester United selain nama-nama macam Scott McTominay dan Donny van de Beek.
Fred sendiri sudah memasuki akhir kontraknya di Manchester United. Jika tak menjualnya sekarang, Manchester United bisa kehilangan gelandang Timnas Brasil berusia 30 tahun ini secara gratis tahun depan.
Manchester United siap melego Fred ke klub-klub Inggris dan klub luar Inggris. Sayangnya, seperti dilansir Mirror, Selasa (11/7/2023), Fred masih sepi peminat.
Sejauh ini, cuma tim papan tengah Liga Inggris, Fulham yang menyatakan minatnya kepada Fred. Namun, tim yang dilatih Marco Silva itu belum memberikan tawaran resmi ke Manchester United.
Fred sendiri dibeli Manchester United dari tim raksasa Ukraina, Shakhtar Donetsk di musim panas 2018 dengan harga cukup wah yakni 59 juta euro (sekira Rp985 miliar).
Namun, kini Manchester United diyakini siap 'rugi bandar' dan akan banting harga menjual sang pemain di angka 20 juta pounds (sekira Rp391) miliar saja.
Baca Juga: Shayne Pattynama Ditawar Klub Zlatan Ibrahimovic Rp2 Miliar Lebih, Viking FK Tolak Mentah-mentah
Berita Terkait
-
Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
-
Manchester United Gigit Jari, Bintang Real Madrid Ogah ke Old Trafford
-
Legenda Juan Sebastian Veron: Penyihir Lapangan Tengah yang Bikin Sir Alex Naik Pitam
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Erick Thohir Menolak Mundur dari Ketum PSSI, Bawa-bawa FIFA
-
Serie A Liga Italia: Puncak Klasemen Memanas, 4 Tim Beda Satu Poin Saja
-
Kalah dari Liverpool, Real Madrid Main Terlalu Kaku, Vinicius Jr Kehilangan Naluri
-
Respons Prabowo Subianto usai Erick Thohir Minta Maaf Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Lupakan Euforia Usai Menang Telak, Brasil Tatap Serius Timnas Indonesia U-17
-
Evaluasi Tajam Nova Arianto, Timnas Indonesia U-17 Wajib Berani Hadapi Brasil Setelah Kalah Mengejut
-
Malaysia Jadi Rumah Kedua, Bojan Hodak: Saya Ingin Meraih Kemenangan di Selangor
-
Bek Zambia Akui Berjuang Keras untuk Bisa Kalahkan Timnas Indonesia U-17
-
Setelah Kalah dari Zambia, Indonesia Bakal Hadapi Brasil! Lawan Mengerikan
-
Sukses Kalahkan Timnas Indonesia U-17, Pelatih Zambia Sindir Suporter Garuda