Suara.com - Timnas Argentina U-17 sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan Piala Dunia U-17 2023. Namun, yang menarik perhatian adalah strategi yang mereka pilih, berbeda dengan yang dilakukan oleh Timnas Indonesia U-17.
Berbeda dengan Timnas Indonesia U-17 yang memberikan peluang kepada pemain dari luar negeri untuk ikut seleksi, Argentina memilih untuk mengandalkan bakat-bakat lokal. Menurut laporan dari Media Argentina La Voz, Pelatih Argentina U-17, Diego Placente telah memanggil sejumlah pemain muda untuk menjalani pemusatan latihan di Ezeiza, Argentina.
"Tim yang dipimpin oleh pelatih Diego Placente melakukan latihan di gedung AFA di Ezeiza. Para pemain akan diberikan pelatihan fisik intensif oleh pelatih fisik Enrique Cesana," tulis La Voz.
Menariknya, semua pemain muda yang dipanggil berasal dari klub lokal. Tidak ada satupun pemain yang sedang bermain di Eropa. Pemain dari klub Boca Juniors dan River Plate mendominasi daftar pemanggilan tersebut.
Salah satu pemain yang dipanggil oleh Diego Placente adalah Santiago Lopez, seorang winger yang saat ini bermain untuk klub Argentina Independiente. Lopez diharapkan menjadi salah satu kekuatan utama Timnas Argentina U-17 di Piala Dunia U-17 2023 mendatang.
Berikut ini daftar pemain Argentina U-17 yang dipanggil untuk seleksi Piala Dunia U-17 2023:
1. Froilán Díaz (Unión de Santa Fe)
2. Enrique Maza (Atlético Tucumán)
3. Franco Villalba (Vélez Sarsfield)
4. Franco Jaroszewicz (River Plate)
5. Dylan Gorosito (Boca Juniors)
6. Ulises Giménez (River Plate)
7. Juan Giménez (Rosario Central)
8. Agustín Colmegna (Boca Juniors)
9. Lucas Flores (River Plate)
10. Alejo Rivas (San Lorenzo)
11. Octavio Ontivero (Lanús)
12. Thiago Laplace (Lanús)
13. Gustavo Albarracín (Talleres)
14. Mariano Gerez (Lanús)
15. Kevin Gutiérrez (Rosario Central)
16. Claudio Echeverri (River Plate)
17. Franco Mastantuono (River Plate)
18. Alejo Sarco (Vélez Sarsfield)
19. Agustín Ruberto (River Plate)
20. Hernán Godoy (Lanús)
21. Gianluca Prestianni (Vélez Sarsfield)
22. Ian Subiabre (River Plate)
23. Benjamín Acosta (Lanús)
24. Luka Andrade (Boca Juniors)
25. Santiago López (Independiente)
Timnas Argentina U-17 optimis dengan skuad yang mereka miliki dan berharap dapat meraih hasil yang gemilang di Piala Dunia U-17 2023.
Dengan memilih pemain lokal, mereka berharap dapat membangun kekompakan dan mengoptimalkan potensi pemain-pemain muda Argentina yang ada.
(Bolatimes)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Membedah Formasi Andalan Giovann van Bronckhorst, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Bojan Hodak Bicara Peluang Eks Timnas Italia U-21 Tampil Lawan Lion City Sailors
-
Kabar Buruk untuk Klub Milik Orang Indonesia, Real Madrid Ingin Pulangkan Nico Paz
-
Erick Thohir Minta Penunjukkan Nova Arianto Tak Diperdebatkan Lagi
-
Prediksi Atletico Madrid vs Inter Milan pada Ajang Liga Champions, Duel Panas di Metropolitano
-
Prediksi Liverpool vs PSV pada Ajang Liga Champions, The Reds Kalah Lagi di Anfield?
-
Lamine Yamal Dibuat Mati Kutu, Legenda MU Puji Setinggi Langit Marc Cucurella
-
Awayday ke Singapura, Bojan Hodak dan Marc Klok Minta Bobotoh Lakukan Hal Ini
-
Pelatih Chelsea Puas Bisa Hajar Barcelona dengan Skor 3-0
-
Arsenal vs Bayern Munich: Vincent Kompany Siap Ladeni Taktik Mikel Arteta