Suara.com - Hokky Caraka tidak merasa minder harus bersaing dengan nama-nama beken di lini depan Timnas Indonesia U-23 seperti Ramadhan sananta hingga Rafael Struick. Ia akan berusaha menampilkan yang terbaik andai dipercaya oleh pelatih Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong telah memanggil 27 pemain untuk turun di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Solo pada 4-12 September. Hokky Caraka menjadi salah satu penyerang yang disertakan bersama pemain keturunan Rafael Struick sampai bomber Garuda Muda di Piala AFF U-23 2023 Ramadhan Sananta.
Selain Rafael Struick dan Ramadhan Sananta, Hokky Caraka juga bersaing dengan Titan Agung dan Witan Sulaeman. Tentu butuh kerja keras supaya tempat utama bisa didapatkan dirinya.
"Memang ada beberapa penyerang yang dipanggil di kali ini. Kita semua tahu bagaimana kualitas mereka ketika bermain di liga. Tapi itu tidak membuat saya minder, saya percaya diri bisa bersaing," kata Hokky Caraka dilansir dari laman resmi PSS Sleman, Rabu (30/8/2023).
Hokky Caraka menjelaskan siapa pun yang bermain nanti pasti pilihan terbaik Pelatih Shin Tae-yong. Namun, ia memastikan bakal berusaha keras jika dipercaya bermain oleh juru formasi asal Korea Selatan tersebut.
"Siapapun yang bermain, saya yakin tentu sudah menjadi pilihan terbaik bagi pelatih. Tentu yang paling penting adalah bisa membawa Indonesia memenangkan pertandingan dan lolos ke Piala Asia U-23 nanti," pungkasnya.
Timnas Indonesia U-23 memang ditargetkan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Untuk mencapai hal tersebut setidaknya Garuda Muda harus finis sebagai juara grup dan menjadi salah satu dari empat runner-up terbaik.
Dari putaran final Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 bisa berjuang menuju Olimpiade Paris 2024. Buat menuju ke sana, Hokky Caraka dan kawan-kawan harus finis di posisi tiga besar.
Berita Terkait
-
Lihat Skuad Pilihan Shin Tae-yong, Hokky Caraka Pede Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024
-
Kena Sanksi AFC, 3 Pemain Ini Masih Dipanggil Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
-
Sudah Pelajari Permainan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Chinese Taipei Ungkap Taktik yang Bakal Dipakai
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Wayne Rooney Buka Peluang Kembali ke Manchester United, Siap Gabung Staf Michael Carrick
-
Tak Kejar Gelar? John Herdman Ungkap Misi Sebenarnya di Piala AFF 2026
-
Kenapa John Herdman Tolak Honduras dan Pilih Indonesia? Singgung Soal Liga Profesional
-
Tak Takut Dicaci! John Herdman Siap Dihantam Tekanan Suporter Indonesia
-
Jay Idzes Jadi Kunci! Ini Misi Awal John Herdman di Timnas Indonesia
-
Kontroversi 5 Gol Juventus ke Gawang Emil Audero: Penalti Dianulir dan Kartu Merah Pelatih Cremonese
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia