Suara.com - Berikut prediksi susunan pemain Timnas Indonesia kontra Irak dan Filipina tanpa kehadiran Marselino Ferdinan serta Ivar Jenner. Pelatih Shin Tae-yong (STY) bakal fokus menggalang pertahanan?
Timnas Indonesia akan menghadapi Irak dan Filipina dalam laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 16 dan 21 November mendatang.
Skuad Garuda akan bertindak sebagai tim tandang dalam dua pertandingan krusial tersebut di Stadion Internasional Basra dan Stadion Rizal Memorial.
Shin Tae-yong telah memanggil 27 pemain untuk menghadapi dua pertandingan tersebut. Dari daftar yang diumumkan, tidak terdapat nama Marselino Ferdinan dan Ivar Jenner.
PSSI meastikan kedua pemain belum pulih dari cedera. "Untuk dua pertandingan ini Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan tidak dipanggil karena masih mengalami cedera," tulis federasi sepak bola Indonesia itu di laman resminya, Kamis (2/11/2023).
Meski tanpa Marselino dan Ivar Jenner, Timnas Indonesia bisa dibilang tidak kekuarangan pemain. Banyak penggawa penting lain yag turut diboyong ke ajang ini.
Shin Tae-yong diketahui memanggil delapan pemain abroad yakni Elkan Baggott (Ipswich Town), Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Sandy Walsh (KV Mechelen), Rafael Struick (ADO Den Haag) dan Shayne Pattynama (Viking FK).
Serta dua penggawa yang masuk nominasi pemain asing terbaik di Liga Super Malaysia, Saddil Ramdani (Sabah FC) dan Jordi Amat (Johor Darul Tazim).
Selain para pemain yang berkarier di luar negeri, nama-nama andalan seperti Marc Klok hingga Ricky Kambuaya juga dipanggil Shin Tae-yong. Kedua pemain bisa menutup absennya Marselino dan Ivar Jenner di lini tengah.
Baca Juga: Media Vietnam Mengeluh Jelang Lawan Filipina, Timnas Indonesia Bisa Kena Masalah Serupa
Merujuk fakta Irak lebih baik dari Timnas Indonesia, setidaknya merujuk ranking FIFA yakni posisi 69 berbanding 145, Shin Tae-yong kemungkinan bakal bermain lebih bertahan dalam laga ini.
Juru taktik asal Korea Selatan itu bisa saja menurunkan kembali formasi 5-4-1 yang sebelumnya sukses membawa Garuda menang 2-0 atas Turkmenistan pada FIFA Matchday September lalu.
Khusus menghadapi Irak, Timnas Indonesia kemungkinan akan turun dengan Nadeo Argawinata sebagai kiper. Dia akan diproteksi oleh tiga bek tengah yang terdiri dari Elkan Baggott, Jordi Amat dan Rizky Ridho.
Sementara posisi wingback kanan diisi Sandy Walsh dan wingback kiri diisi Shayne Pattynama. Kedua pemain dipilih dengan dasar postur tubuh yang lebih tinggi dibanding Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan yang lebih unggul dari sisi kecepatan.
Sementara dua pos gelandang bakal dipercayakan kepada Marc Klok dan Ricky Kambuaya. Keduanya disokong dua winger lincah dalam diri Saddil Ramdani dan Yakob Sayuri.
Yakob Sayuri dipilih karena atributnya yang selain fasih menyerang juga punya kekuatan untuk melakukan trackback terhadap winger Irak nanti.
Tag
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Rilis Skuad Terbaru untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Media Vietnam Soroti Bintang Abroad
-
Ogah Anggap Remeh Timnas Indonesia, Irak Panggil Skuad Terbaik, Termasuk Jebolan Manchester United
-
Mantan Pemain Persija, Persib, dan Timnas Indonesia Bantu Persiapan Kanada Selama Piala Dunia U-17 2023
-
Ditawari Gaji 2 Kali Lipat, Shayne Pattynama Bakal Hengkang dari Viking FK?
-
Bawa JDT Menang 8-1, Jordi Amat di Ambang Rengkuh Treble
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Kabar Terbaru Eks Chelsea Oscar yang Dilarikan ke RS karena Masalah Jantung
-
Tak Dipanggil Timnas Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Frans Putros Bongkar Alasannya
-
Saat Manajemen Manchester United Tak Lagi Sejalan dengan Ruben Amorim
-
Valentijn Zandbergen, Winger Keturunan Ambon Punya Statistik Moncer, Bakal Dilirik PSSI?
-
PSSI Jangan Naturalisasi Pemain Keturunan Ini! Punya Kaki Kaca Kaya Gareth Bale
-
Timur Kapadze Mengaku Kagum dengan STY, Kini Lanjutkan Tongkat Estafet di Timnas Indonesia?
-
Lionel Messi Bisa Perkuat Barcelona Tahun Depan via Jalur Ini
-
Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Gaji Timur Kapadze Jauh di Bawah Patrick Kluivert dan STY
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Minta Maaf Usai Gagal Lolos Piala Dunia U-17 Qatar
-
Anak Patrick Kluivert Dirumorkan Khianati Belanda, Bela Spanyol