Suara.com - Setelah dua laga grup berlangsung di Piala Asia 2023, hanya segelintir tim dari Pot 4 yang berpeluang lolos ke babak 16 besar.
Sebagai informasi, tim peserta Piala Asia 2023 dibagi menjadi 4 pot saat proses drawing atau pengundian. Pembagian pot ini didasarkan pada peringkat FIFA.
Adapun untuk Pot 4 berisi enam tim yang rangking FIFA-nya ada di atas 100. Mereka adalah India, Tajikistan, Thailand, Malaysia, Hong Kong, dan Timnas Indonesia.
Dari enam tim tersebut, setengah dari mereka dipastikan gugur di fase penyisihan grup dan sisanya masih punya peluang untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Lantas, siapa saja negara penghuni Pot 4 yang berpeluang lolos 16 besar Piala Asia 2023?
1. Timnas Indonesia
Timnas Indonesia berada di grup neraka bersama Jepang, Irak, dan Vietnam di Grup D. Secara peluang, Indonesia diprediksi punya persentase paling kecil.
Namun di luar prediksi, Skuad Garuda mampu meraih satu kemenangan atas Vietnam. Penentuan lolos tidaknya ke babak 16 besar bakal dilihat setelah laga melawan Jepang, Rabu (24/1/2024).
Jika menang, Timnas Indonesia berpeluang menjadi runner-up grup dan lolos otomatis ke 16 besar. Jika kalah dengan margin kurang dari dua gol atau seri melawan Jepang, Indonesia bisa finis di peringkat ketiga dan berpeluang menjadi salah satu dari empat peringkat ketiga terbaik.
2. Thailand
Seperti di edisi 2019, Thailand tampil impresif di Piala Asia 2023. Dalam dua laga, Tim Gajah Perang meraih satu kemenangan dan sekali imbang.
Thailand kini menduduki posisi runner-up Grup F dengan 4 poin. Mereka dipastikan lolos ke 16 besar dengan minimal menjadi penghuni peringkat ketiga terbaik atau maksimal sebagai runner-up.
3. Tajikistan
Tajikistan saat ini menduduki peringkat ketiga di Grup A dengan raihan satu poin.
Mereka punya peluang besar untuk lolos ke 16 besar dengan skenario masuk peringkat ketiga terbaik atau maksimal menjadi runner-up.
Berita Terkait
-
Gawang Thailand Belum Kebobolan di Piala Asia 2023, Sang Pelatih Yakin Tantang Tim Peringkat 5 Asia
-
Media Korea Sebut Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan Jantung Timnas Indonesia: Taktik Shin Tae-yong Cerdas!
-
Vietnam Dipulangkan Timnas Indonesia dari Piala Asia 2023, Son Heung-min Ikut Beri Respons
-
Bek Jepang Akui Underperform, Bisa Jadi Celah untuk Dimanfaatkan Timnas Indonesia
-
Tak Mau Jadi Pecundang di Piala Asia 2023, Jepang Makin Panas Mau Bantai Timnas Indonesia
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban