Suara.com - Tak ada yang tahu nasib seseorang, terutama pesepak bola. Salah satunya adalah gelandang Barito Putera, Bayu Pradana, yang sempat menjadi andalan Timnas Indonesia dan kini jadi pesakitan karena diduga pukul wasit di Tarkam.
Dugaan pemukulan terhadap wasit di turnamen antar kampung (tarkam) itu menimpa Bayu Pradana setelah banyaknya laporan dan video yang tersebar di media sosial.
Dilansir dari akun Instagram @forumwasitindonesia, pemain berusia 33 tahun itu mendapat kartu merah dari wasit di final Piala Bupati Semarang Bener Bersatu Cup 3.
Karena tak terima mendapat kartu merah, disebutkan Bayu Pradana melakukan protes berlebihan hingga memukul serta menendang wasit.
Tak cukup sampai di situ saja, disebutkan Bayu Pradana juga memprovokasi pemain hingga membuat kericuhan yang juga melibatkan penonton.
Karena kejadian ini, Bayu Pradana pun dipolisikan oleh korban dan namanya menjadi sasaran hujatan netizen dalam satu hari ke belakang.
Terpantau di akun Instagram-nya, @bayu13pradana, banyak netizen memberikan komentar sinis terhadap perbuatan mantan pemain Mitra Kukar tersebut.
Apa yang dialami Bayu Pradana ini seperti antiklimaks dalam karier sepak bolanya. Pasalnya, ia pernah menjadi pujaan dan punya rekam jejak apik yakni menjadi kapten bagi Timnas Indonesia.
Jadi Andalan di Timnas Indonesia
Baca Juga: Menghitung Perolehan Poin FIFA Timnas Indonesia Jika Berhasil Kalahkan Irak, Melesat Naik!
Bayu Pradana mencuri perhatian pecinta sepak bola Tanah Air kala dirinya membela Mitra Kukar. Saat itu, ia membawa timnya menjuarai Piala Sudirman 2015.
Sejak penampilan apiknya bersama Mitra Kukar itu, Bayu Pradana pun dilirik Timnas Indonesia era Alfred Riedl. Pada tahun 2016, ia melakoni debutnya bagi tim Garuda senior.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu terus jadi andalan di lini tengah bersama Evan Dimas. Salah satunya saat Timnas Indonesia tampil di Piala AFF 2016.
Bayu Pradana selalu tampil menjadi starter di lini tengah Timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF 2016 hingga menembus babak final.
Setelah Alfred Riedl tak lagi menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia, Bayu Pradana tak kehilangan tempat begitu saja. Ia tetap menjadi andalan bagi tim Merah Putih di bawah kepelatihan Luis Milla.
Di bawah arahan pelatih asal Spanyol itu, Bayu Pradana tampil di berbagai laga uji coba seperti melawan Fiji, Islandia, Mauritius, Puerto Rico, dan lain sebagainya.
Berita Terkait
- 
            
              Menghitung Perolehan Poin FIFA Timnas Indonesia Jika Berhasil Kalahkan Irak, Melesat Naik!
 - 
            
              Erick Thohir Lobi Luhut, Minta Atletik Pindah dari Stadion Madya Demi Timnas Indonesia
 - 
            
              Nathan Tjoe-A-On Ungkap Sosok Perempuan Paling Cantik, Fans 'Cegil' Jangan Kecewa
 - 
            
              Hingga Dilarikan ke Rumah Sakit, Bukti Besarnya Cinta Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia
 - 
            
              Indra Sjafri Sebut Usia Jadi Alasan Takluknya Timnas Indonesia U-20 dari Ukraina
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
 - 
            
              Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
 - 
            
              Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur
 - 
            
              Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
 - 
            
              Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
 - 
            
              Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off
 - 
            
              Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
 - 
            
              Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Haaland Siap Bikin Mantan Terluka
 - 
            
              Habis Pecat Patrick Kluivert, Exco PSSI Doakan Indra Sjafri Jadi...