Suara.com - Mengenal lebih jauh sosok Caelan Ryan, penyerang Inggris yang kini bermain untuk Timnas Thailand U-19 di ajang Piala AFF U-19 2024.
Nama Caelan Ryan menarik perhatian sepanjang gelaran Piala AFF U-19 2024 ini. Terlebih setelah penampilan apiknya bersama Timnas Thailand U-19.
Bersama tim Gajah Perang muda, penyerang berusia 18 tahun itu berhasil mencetak dua gol di Piala AFF U-19 2024, masing-masing ke gawang Brunei Darussalam dan Malaysia.
Torehan tersebut membuat namanya menjadi top skor Thailand U-19 di Piala AFF U-19 2024 ini, bersama dengan Pikanet Laohawiwat.
Tak hanya menarik perhatian berkat performanya, Caelan Ryan juga menarik perhatian karena statusnya sebagai pemain keturunan di ajang ini.
Ya, Caelan Ryan menjadi salah satu pemain keturunan di Piala AFF U-19 2024 karena dirinya berasal dari Inggris dan memegang paspor Thailand.
Status Caelan Ryan ini mirip dengan dua pemain keturunan di Timnas Indonesia U-19, yakni Jens Raven dan Welber Jardim, yang berasal dari Belanda dan Brasil, tapi memegang paspor Indonesia.
Lantas, siapakah sosok Caelan Ryan itu? Bagaimana sepak terjangnya hingga kini membela Thailand U-19 yang akan berhadapan dengan Timnas Indonesia U-19 di final Piala AFF U-19 2024?
Lahir di Inggris, Keturunan Thailand
Baca Juga: Profil Khalid Attamimi Suami Susan Sameh, Pelatih Klub Jerman Punya Lisensi Eropa
Caelan Ryan merupakan penyerang kelahiran Inggris, tepatnya di Upton pada 12 Oktober 2005. Saat ini dirinya baru berusia 18 tahun.
Ayahnya sendiri merupakan orang Inggris asli dan ibunya berasal dari Thailand. Karenanya, ia pun memilih negara asal sang ibu sebagai kewarganegaraannya.
Lahir dan besar di Inggris, Caelan Ryan pun menapaki karier di sepak bola bersama klub-klub dari tanah Raja Charles III itu.
Klub pertamanya sendiri adalah West Kirby Oanthets FC. Caelan Ryan menimba ilmu di klub tersebut sejak usia 8 tahun dari 2013 hingga 2017.
Dalam rentang waktu itu, ia juga menimba ilmu di Tranmere Rovers, dan kemudian berganti klub ke Airbus UK Broughton FC hingga 2018.
Setelahnya, Caelan Ryan sempat bermain di The New Saint Development di Wales dan dilanjutkan bermain untuk Port Vale U-19 pada 2022.
Berita Terkait
-
Profil Khalid Attamimi Suami Susan Sameh, Pelatih Klub Jerman Punya Lisensi Eropa
-
Akhirnya Diposting, Anggota Geng Mamayu Ungkap 'Bukti' Kebersamaan Syifa Hadju dan El Rumi
-
Imbas Syuting Film Sakaratul Maut, Maryam Supraba Jadi Paranoid Dengar Suara Sayup-Sayup
-
Apa Agama Jens Raven yang Heboh Pakai Peci Usai Kalahkan Malaysia di Piala AFF U-19 2024?
-
Diduga Hamil Anak Kembar, Momen Baby Shower Syahrini Ini Jadi Sorotan
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta
-
Bojan Ungkap Alasan Persib Tak Rekrut Banyak Pemain Baru, Layvin Kurzawa Batal Gabung?
-
Jadwal TV dan Cara Nonton Link Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak Malam Ini Pukul 19:00 WIB
-
Skandal Presiden FIFA, Diprotes Harga Tiket Piala Dunia 2026 Kemahalan Malah Hina Suporter Inggris
-
Tiket Final Piala Dunia 2026 Tembus Rp3,6Miliar, Infantino: Di Resale Bisa Lebih Mahal
-
Keras! Wakil Presiden DFB Sebut Boikot Piala Dunia 2026 Bisa Terjadi, Trump dan Infantino Bungkam
-
Bojan Hodak Pastikan Pemain Rp5,65 Miliar Absen Lawan PSBS Biak, Apa Penyebabnya?
-
Diego Simeone Ngamuk Saat Disinggung Rumor Julian Alvarez Merapat ke Arsenal